Sebutkan Ciri-ciri Benda Cair Beserta Contohnya! Simak Penjelasannya Berikut Ini

- 27 Agustus 2022, 20:09 WIB
Sebutkan Ciri-ciri Benda Cair Beserta Contohnya! Simak Penjelasannya Berikut Ini
Sebutkan Ciri-ciri Benda Cair Beserta Contohnya! Simak Penjelasannya Berikut Ini /pixabay.com/ronymichaud/

Portal Kudus - Benda cair merupakan benda yang memiliki wujud cairan dan memiliki sifat yang tidak tetap karena molekulnya dapat bergerak dengan bebas serta berubah sesuai bentuk wadahnya.

Sebagai contoh adalah air, jika ditempatkan kedalam botol maka air tersebut akan berbentuk seperti botol namun jika dipindahkan kedalam mangkuk maka air tersebut akan berubah sesuai dengan wadahnya yakni seperti mangkuk.

Meski demikian, volume dari air yang dipindahkan ke wadah lain tersebut tetap sama dan tidak ikut berubah.

Baca Juga: CONTOH Soal Tes Wawancara OSIS SMA Beserta Jawabannya, Pertanyaan Wawancara Untuk Seleksi OSIS

Sifat-sifat yang dimiliki benda cair

Meski dengan kasat mata kita dapat membedakan kelompok benda termasuk benda cair ataukah benda padat, namun ada beberapa sifat yang melekat pada benda tersebut yang dapat membedakan jenis bendanya yaitu:

- Bentuk permukaan pada benda cair yang tenang akan selalu datar, sekalipun posisi wadahnya dimiringkan. Sifat inilah yang kemudian dimanfaatkan untuk membuat waterpass dan dimanfaatkan untuk memeriksa kemiringan bidang atau tanah

- Benda cair memiliki massa dan cenderung menekan kesegala arah, hal ini terlihat pada pipa yang bocor dan terus meneteskan air

Baca Juga: RAMAI! Arti Trust Issue dan Love Bombing Adalah Ini Ternyata, Berkaitan dengan Hubungan, Pahami Artinya

- Mengalir dari tempat yang memiliki tekanan lebih tinggi menuju ke tempat yang memiliki tekanan lebih rendah. Sifat ini yang dimanfaatkan dalam upaya mengalirkan air ke kamar mandi dan tempat-tempat penampungan air

- Memiliki sifat kapilaritas, yakni mampu meresap bahkan melalui sela-sela kecil sekalipun. Sifat ini juga banyak berguna bagi kehidupan manusia contohnya adalah pada pembuatan lampu minyak, sumbu kompor, atau pewarnaan kain

- Jarak antarpartikelnya lebih renggang dan partikelnya dapat bergerak bebas terbatas dengan bentuk yang tidak tetap sesuai dengan wadahnya.

Baca Juga: Apakah Makanan Kucing Dengan Ras Spesifik Diberikan Kepada Jenis Berbeda?

Ciri-ciri benda cair dan contohnya

– Bentuknya berubah-ubah mengikuti bentuk wadahnya

– Memiliki volume tetap

– Mengalir dari tempat tinggi ke tempat yang lebih rendah

– Meresap melalui sela-sela kecil

Contoh benda cair : air, oli, sirup

Baca Juga: Kunci Jawaban Post Test Modul 2 Profil Pelajar Pancasila Dimensi Beriman, Bertakwa kepada Tuhan YME, Berakhlak

Nah, demikianlah pengertian benda cair beserta sifat, ciri-ciri dan contohnya. Semoga bermanfaat.***

Editor: Sugiharto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah