KUMPULAN Soal Kuis Agama Islam Beserta Jawabannya Untuk Anak SD, Simak Ada 30 Soal Buat Latihan Cerdas Cermat

- 17 Juli 2022, 18:12 WIB
kumpulan soal kuis Agama Islam beserta jawabannya untuk anak SD
kumpulan soal kuis Agama Islam beserta jawabannya untuk anak SD /Pixabay.com/

Portal Kudus - Simak kumpulan soal kuis Agama Islam beserta jawabannya untuk anak SD, berikut ada 30 soal buat latihan cerdas cermat.

Bagi kalian yang bingung dan mencari soal kuis Agama Islam dan jawabannya SD, simak artikel ini hingga selesai.

Artikel ini akan menyajikan contoh soal kuis Agama Islam dan jawabannya buat latihan soal lomba dan Olimpiade 2022 guna menjadi panduan agar membantu belajar kalian.

Baca Juga: DOWNLOAD SOAL KSM Geografi 2021 PDF Buat Latihan, Inilah Contoh Soal KSM Geografi 2021 Tingkat Kabupaten

Sekalipun sudah ada kunci jawaban semacam ini, tentu akan lebih baik lagi jika para siswa terlebih dahulu mencoba untuk mengerjakannya.

Adanya kunci jawaban ini diharapkan bisa menjadi sebuah referensi atau bahan evaluasi dalam proses belajar mengajar.

Sebagaimana yang dilansir tim PortalKudus dari alumni pendidikan Bahasa Indonesia UNNES M. Khoirul Humam S.Pd berikut ini contoh soal kuis Agama Islam dan jawabannya buat latihan soal lomba dan Olimpiade 2022.

Baca Juga: KUMPULAN CONTOH Soal Pengetahuan Umum Indonesia dan Jawabannya, Download Ada 50 Soal Tentang Pengetahuan Umum

1. Siapakah nama malaikat yang bertugas mencabut nyawa? (Izrail)

2. Apakah arti dari Al Falaq? (Waktu Subuh)

3. Ibadah mengelilingi Ka’bah dalam rangakaian ibadah haji disebut? (Thawaf)

4. Di antara sifat wajib bagi Allah ialah Iradat yang berarti? (Berkehendak)

5. Shalat sunat yang dilakukan untuk meminta hujan dinamakan? (Istisqa)

Baca Juga: DOWNLOAD Soal Olimpiade Matematika SD PDF Buat Latihan, Inilah Contoh Soal Olimpiade Matematika SD Tahun 2022

6. Di antara sikap terpuji ialah berani menanggung segala akibat atas apa yang dilakukannya yang biasa disebut? (Bertanggung jawab)

7. Budak yang dimerdekakan Abu Bakar dan menjadi muazin pada zaman Rasulullah bernama? (Bilal bin Rabah)

8. Subhanallah sering disebut bacaan? (Tasbih)

9. Di antara golongan yang berhak menerima zakat ialah orang yang banyak menanggung hutang atau disebut? (Gharim)

10. Allah memiliki asmaul husna Al Ghafur yang berarti? (Yang Maha Pengampun)

Baca Juga: KUMPULAN Soal US IPA Kelas 6 2022, Contoh Soal Ujian Sekolah IPA SD dan Kunci Jawaban Kurikulum 2013 2022

11. Siapakah nama malaikat yang bertugas membagi rizki? (Mikail)

12. Apakah arti dari Al Kautsar? (Nikmat yang Banyak)

13. Berlari-lari kecil antara Shafa dan Marwa dalam ibadah haji disebut? (Sa’i)

14. Di antara sifat wajib bagi Allah ialah Qudrat yang berarti? (Kuasa)

15. Shalat sunat yang mengiringi waktu-waktu shalat wajib disebut? (Rawatib)

Baca Juga: Kumpulan Soal Ujian Sekolah SMP 2022 dan Kunci Jawaban Bahasa Indonesia, Contoh Soal US Kelas 9 Kurikulum 2013

16. Di antara sikap terpuji ialah memenuhi apa yang pernah diucapkan kepada orang lain atau biasa disebut? Menepati janji

17. Seorang dari Persia yeng mengusulkan strategi perang Khandaq (perang parit) bermana? Salman Al Farisi

18. Alhamdulillah sering disebut sebagai bacaan? (Tahmid/Hamdalah)

19. Di antara golongan yang berhak menerima zakat ialah budak yang ingin memerdekakan diri atau biasa disebut? (Riqab)

20. Allah memiliki asmaul husna Al Kabir yang berarti? (Yang Maha Besar)

Baca Juga: Kumpulan Soal Ujian Sekolah SMP 2022 dan Kunci Jawaban Bahasa Indonesia, Contoh Soal US Kelas 9 Kurikulum 2013

21. Siapakah nama malaikat yang bertugas meniup sangkakala? (Isrofil)

22. Apakah arti dari At Takasur? (Bermegah-megahan)

23. Berdiam diri atau berhenti untuk tidak berjalan sewaktu di Arafah disebut? (Wukuf)

24. Di antara difat wajib bagi Allah ialah Kalam yang berarti (Berbicara)

25. Shalat sunat yang dilakukan untuk meminta petunjuk atas suatu pilihan disebut? Istikharah

Baca Juga: KUMPULAN Soal US IPA Kelas 6 2022, Contoh Soal Ujian Sekolah IPA SD dan Kunci Jawaban Kurikulum 2013 2022

26. Di antara sikap terpuji ialah sopan santun dan mudah bergaul dengan orang lain tanpa membeda-bedakan atau biasa disebut? (Ramah)

27. Sahabat Rasulullah yang juga pernah menjadi khalifah dan sering dijuluki gerbangnya ilmu bernama? (Ali bin Abi Thalib)

28. La ila ha illallah sering disebut sebagai bacaan? (Tahlil)

29. Di antara golongan yang berhak menerima zakat ialah orang yang masih lemah imannya atau sering disebut? (Muallaf)

30. Allah memiliki asmaul husna Al Malik yang berarti? (Yang Maha Menguasai/Merajai)

Baca Juga: Loyd Christina Biodata Lengkap Pemeran Sinetron Gara gara Duyung yang Tayang di ANTV Ada Umur, IG, Kelahiran

Demikian informasi terkait soal kuis Agama Islam dan jawabannya SD kelas 4 5 6 buat latihan soal lomba dan Olimpiade 2022.***

*Disclaimer

1. Konten ini dibuat untuk siswa atau orang tua dalam proses evaluasi belajar dalam menemukan soal dan kunci jawaban.

2. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.

3. Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi guru atau siswa mengeksplorasi jawaban lain yang lebih baik.

Editor: Sugiharto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah