KUNCI JAWABAN Tema 8 Kelas 6 SD MI Halaman 32, 33 Subtema 1 Kewajiban Seorang Pelajar

- 17 Mei 2022, 21:45 WIB
Kunci jawaban Tema 8 Kelas 6 SD MI Halaman 32, 33 Subtema 1 Tentang Kewajiban Seorang Pelajar
Kunci jawaban Tema 8 Kelas 6 SD MI Halaman 32, 33 Subtema 1 Tentang Kewajiban Seorang Pelajar /Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 edisi revisi tahun 2018 Kemendikbud/

Portal Kudus - Simak tentang kunci jawaban Tema 8 Kelas 6 SD MI halaman 32 33 Subtema 1 Pembelajaran 4 tentang kewajiban seorang pelajar.

Pada buku Tema 8 Kelas 6 SD MI dengan membahas materi mengenai 'Bumiku'.

Berikut ini merupakan kunci jawaban Tema 8 Kelas 6 SD MI Subtema 1 'Perbedaan Waktu dan Pengaruhnya' Pembelajaran 4.

Baca Juga: KUNCI JAWABAN Tema 8 Kelas 6 SD MI Halaman 31 Subtema 1 Informasi yang Terdapat dalam Artikel

Untuk subtema 1 pada pembelajaran 4 membahas tentang kewajiban seorang pelajar.

Kunci jawaban Tema 8 Kelas 6 SD MI menggunakan buku acuan Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 edisi revisi tahun 2018 Kemendikbud.

Baca Juga: KUNCI JAWABAN Tema 8 Kelas 6 SD MI Halaman 29 Subtema 1 Informasi dari Artikel Koran

Simak kunci jawaban Tema 8 Kelas 6 SD MI halaman 32 33 Subtema 1 Pembelajaran 4 tentang kewajiban seorang pelajar. Sebagaimana dilansir oleh Portal Kudus dari alumni Universitas Muria Kudus (UMK) Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) serta Guru SD di SD Ngembal Rejo 01 Kudus Erika Sulistya Nugraha, M.Pd.

Kunci jawaban halaman 32 33

Ayo Berlatih

Buatlah kelompok yang terdiri atas tiga atau empat orang. Diskusikan lima kewajiban yang harus dilakukan sebagai seorang pelajar. Tuliskan hasil diskusi kelompok dan sajikan dalam bentuk karya seperti berikut.

Jawaban:

Kewajibanku sebagai seorang pelajar

Kewajiban 1: Mentaati peraturan dan tata tertib yang berlaku di sekolah.

Kewajiban 2: Menghargai serta menghormati seluruh warga sekolah.

Kewajiban 3: Tidak merusak fasilitas umum milik sekolah

Kewajiban 4: Mengikuti seluruh kegiatan pembelajaran

Kewajiban 5: Menjaga nama baik sekolah

Ayo Berdiskusi

Berdiskusilah dengan teman sebangkumu dan jawablah pertanyaan di bawah ini! Anggaplah kewajiban yang kamu tulis pada kegiatan di atas sebagai janji yang harus dipenuhi.

1. Jelaskan mengapa kamu memilih janji tersebut? Apakah janji itu akan memberi manfaat bagi keberhasilan pendidikanmu?

Jawaban: Dengan mentaati peraturan sekolah, akan tercipta keteraturan dan suasana nyaman dalam sekolah. Saat keteraturan tercipta, maka tujuan bersama yang ingin dicapai semua pihak sekolah lebih mudah tercapai. Ya, berjanji akan mentaati peraturan sekolah memberi manfaat bagi keberhasilan pendidikan saya.

2. Apakah kewajiban yang kamu tulis merupakan hal yang harus kamu lakukan? Jelaskan jawabanmu!

Jawaban: Ya, Kewajiban yang saya tulis merupakan hal yang harus saya lakukan. Karena manfaat yang diperoleh sangat banyak, baik manfaat untuk diri sendiri maupun manfaat untuk orang lain.

3. Apakah melaksanakan kewajiban akan memberikan manfaat bagimu? Mengapa?

Jawaban: Ya, memberikan manfaat bagi saya, karena dengan melaksanakan kewajiban, maka :
a. Mudah dipercaya orang lain.
b. Hati/perasaan lebih tenang dan tentram
c. Disegani orang lain
d. Melatih saya untuk mempunyai sikap tanggung jawab

4. Apa yang bisa kamu simpulkan dari kegiatan ini? Nilai-nilai apa yang kamu peroleh dari kegiatan tersebut?

Jawaban: Bahwa melaksanakan kewajiban itu sangat menguntungkan dan bermanfaat, baik untuk diri sendiri maupun untuk orang lain.

Nilai-nilai yang yang saya peroleh dari kegiatan adalah :

a. Nilai kejujuran
Perilaku yang didasarkan pada upaya menjadikan dirinya sebagai orang yang selalu dapat dipercaya dalam perkataan, dan tindakan.

b. Nilai toleransi
Sikap dan tindakan yang menghargai perbedaan orang lain yang berbeda dari diri sendiri.

c. Nilai disiplin
Tindakan yang menunjukkan perilaku tertib dan patuh pada berbagai ketentuan dan peraturan.

d. Nilai mandiri
Sikap dan perilaku yang tidak mudah tergantung pada orang lain dalam menyelesaikan tugas.

e. Nilai kepedulian
Sikap dan tindakan selalu ingin memberi bantuan kepada orang lain dan yang membutuhkan.

f. Nilai cinta tanah air
Sikap dan perilaku yang menunjukkan kepedulian, penghargaan dan kesetiaan yang tinggi terhadap bahasa, sosial, budaya serta lingkungan fisik sekitar.

g. Nilai kebangsaan
Cara berpikir, bertindak dan berwawasan yang menempatkan kepentingan bersama/ kepentingan bangsa dan negara di atas kepentingan pribadi.

Demikian kunci jawaban Tema 8 Kelas 6 SD MI halaman 32 33 Subtema 1 Pembelajaran 4 tentang kewajiban seorang pelajar.***

Disclaimer:

1) Konten ini dibuat untuk membantu orang tua dalam membimbing anak dalam belajar, selayaknya dijelaskan proses penemuan jawaban, bukan hanya hasil akhir.

2) Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa dan orang tua mengeksplorasi jawaban lebih baik.

Editor: Ahmad Khakim

Sumber: Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Edisi Revisi Tahun 2018


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x