4 Syarat Pendaftaran Program KIP Kuliah 2023 yang Wajib Dipenuhi, Apa Saja?

2 Februari 2023, 18:48 WIB
4 Syarat Pendaftaran Program KIP Kuliah 2023 yang Wajib Dipenuhi, Apa Saja? /kip kuliah kemdikbud
 
Portal Kudus - Artikel ini membahas tentang 4 syarat pendaftaran program KIP Kuliah 2023 yang wajib dipenuhi.
 
Simak penjelasan tentang 4 syarat pendaftaran program KIP Kuliah 2023 yang wajib dipenuhi.
 
Berikut ini adalah 4 syarat pendaftaran program KIP Kuliah 2023 yang wajib dipenuhi.
Baca Juga: Jadwal Persija Jakarta vs RANS Nusantara FC Pertandingan BRI Liga 1 Pekan ke-22
 
Beasiswa KIP Kuliah merupakan program bantuan pendidikan dari pemerintah yang memiliki mekanisme pendaftaran KIP kuliah 2023.
 
Dilansir dari Kemendikbud, berikut ini informasi cara daftar KIP Kuliah 2023 lengkap dengan persyaratan untuk menerima bantuan pendidikan.
 
Diketahui pada tahun 2022, KIP dibuka pada bulan februari atau bulan ke 2, untuk besar kemungkinan pendaftaran KIP 2023 akan dibuka pada bulan februari.
Baca Juga: Daftar 15 Universitas Terbaik di Indonesia Versi THE WUR
 
Berikut ini adalah syarat untuk mendapat bantuan atau beasiswa KIP Kuliah 2023.
 
1. Penerima KIP Kuliah 2023 adalah siswa SMA atau sederajat yang lulus atau akan lulus pada tahun berjalan atau telah dinyatakan lulus maksimal 2 tahun sebelumnya, serta memiliki NISN, NPSN, dan NIK yang valid;
 
2. Memiliki potensi akademik baik tetapi memiliki keterbatasan ekonomi yang didukung bukti dokumen yang sah;
Baca Juga: INFO Syarat Pendaftaran UNHAN 2023 Lulusan SMA dan SMK, Syarat dan Cara Daftar Online di pendaftaran.idu.ac.id
 
3. Siswa SMA/SMK/MA atau sederajat yang lulus pada tahun berjalan dengan potensi akademik baik dan mempunyai kartu KIP atau memiliki kartu Keluarga Sejahtera atau terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos;
 
4. Lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru, dan diterima di PTN atau PTS pada Prodi dengan Akreditasi A atau B, dan dimungkinkan dengan pertimbangan tertentu pada Prodi dengan Akreditasi C.
 
Berikut ini adalah cara daftar KIP Kuliah 2023 secara online.
Baca Juga: 1 Ramadhan 2023 Muhammadiyah Jatuh Pada Tanggal Berapa, Simak Disini Informasinya
 
1. Akses laman resmi Kemdikbud kip-kuliah.kemdikbud.go.id atau melalui aplikasi mobile apps.
 
2. Masukan NIK, NISN, NPSN, dan alamat email aktif
 
3. Sistem akan melakukan validasi dan verifikasi data pendaftaran dengan data di DTKS, Dapodik, dan Sipintar Kemdikbudristek.
Baca Juga: LENGKAP! Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 184 Materi Membaca Kembali Teks Topik Sumpah Pemuda
 
4. Jika dinyatakan valid, siswa akan mendapatkan nomor pendaftaran dan kode akses.
 
5. Siswa menyelesaikan proses pendaftaran KIP Kuliah
 
6. Siswa mengikuti pendaftaran penerimaan mahasiswa baru di PTN atau PTS.
 
7. Jika diterima sebagai mahasiswa di perguruan tinggi, selanjutnya dapat melakukan validasi jika diperlukan.
Baca Juga: Umur Deva Mahenra Berapa? Berikut Profil dan Biodata Deva Mahenra Lengkap Tanggal Lahir, Umur, Istri, IG, Asal
 
Biasanya secara teknis, mahasiswa yang ditetapkan sebagai penerima KIP Kuliah akan diperintahkan operator PT untuk mengurus buku rekening yang akan digunakan selama pencairan KIP Kuliah.
 
Setelah dilakukan pendaftaran KIP Kuliah mahasiswa KIP Kuliah tinggal menunggu proses pencairan KIP Kuliah yang sudah diajukan perguruan tinggi ke puslapdik.
 
Demikian informasi tentang 4 syarat pendaftaran program KIP Kuliah 2023 yang wajib dipenuhi.***
Editor: Sugiharto

Sumber: Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler