Hasil Liga 1 Pekan ke-12: PSM Makassar Tekuk Barito Putera, Bali United Kalah Tipis dari RANS Nusantara

- 16 September 2023, 18:57 WIB
Kiper PSM Makassar menangkap bola dibayangi oleh pemain Barito Putera
Kiper PSM Makassar menangkap bola dibayangi oleh pemain Barito Putera /Foto: Instagram @psm_makassar/

Babak pertama berlangsung dengan jual beli serangan antara Bali United dan RANS Nusantara. Meskipun sejumlah peluang berhasil diciptakan, tapi hingga babak pertama berakhir tidak ada gol yang tercipta.

RANS Nusantara baru dapat mencetak gol di menit ke-60 melalui Kenshiro Daniels. Berawal dari umpan silang Tavinho di sisi sebelah kiri, Kenshiro langsung menyambutnya dengan tembakan first time yang tidak dapat dijangkau oleh kiper Adilson Maringa.

Evandro Brandao memperbesar keunggulan melalui golnya di menit ke-76 setelah tendangan bebasnya di dekat kotak penalti membentur badan Eber Bessa berbelok arah dan membuat kiper Adilson Maringa terperangah.

Tak ingin malu didepan pendukungnya sendiri, Bali United berhasil memperkecil ketertinggalan di masa injury time. Yabis Roni yang bermaksud memberikan umpan terobosan dari sisi kiri tidak dapat dijangkau oleh H. Abdillah, tapi bola tetap melaju ke tiang jauh dan tidak dapat dijangkau oleh kiper Hilman Syah.

Hasil kemenangan ini membawa RANS Nusantara menempati posisi kedua klasemen dengan 22 poin dan hanya terpaut 1 poin dari pemimpin klasemen Madura United. Sedangkan Bali United harus turun ke peringkat delapan dengan 17 poin.

Baca Juga: LIVE! SKOR dan Hasil Indonesia U23 vs Turkmenistan Hari Ini, Pantau Live Score Timnas U23 Kualifikasi AFC Cup

Susunan Pemain

PSM Makassar (3-5-2): R.A. Pratama; S. Tahar, E. Gutawa, A. Tanjung; R. Eka, K. Nambu, M. Arfan, A. Raehan, D. Asraf; A. Silva, Everton

Pelatih: Bernardo Tavares

Barito Putera (5-3-2): D. Bhayangkara; I. Mahendra, R. Alves, H. Kipuw, F. Saputra, M. Firly; Murilo, B. Pradana, M. Konate; B. Kahfi, G. Tocantins

Halaman:

Editor: Ahmad Khakim

Sumber: ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x