Barcelona Juvenil A Masih Terlalu Tangguh Untuk Timnas Indonesia U-17

- 3 Agustus 2023, 18:33 WIB
Live Garuda United U17 vs FC Barcelona Juvenil A di Indosiar hari ini.
Live Garuda United U17 vs FC Barcelona Juvenil A di Indosiar hari ini. /Instagram @indosiar

Babak Kedua

Jalannya pertandingan pada babak kedua ini tidak terlalu banyak berubah dimana lini pertahanan Indonesia kembali dibombardir oleh Barcelona. Pertandingan baru berjalan empat menit, tapi gawang Rifky Tofani kembali kebobolan berkat gol yang dicetak oleh Guillermo Fernandez melalui serangan cepatnya.

Indonesia yang tertinggal 3-0 menolak untuk pasrah dan menyerah. Garuda Muda tetap mencoba melakukan perlawanan melalui serangan balik dan berhadap dapat mencuri gol. Tetapi bagaimanapun dominasi Barcelona harus diakui masih terlalu kuat bagi Indonesia. Skor akhir tetap 3-0 untuk Barcelona.

Baca Juga: Sebanyak 10 Negara Akan Berpartisipasi dalam PIALA AFF U-23 2023 Thailand

Susunan Pemain

Indonesia U-17 (4-3-3): Rifky Tofani; Nurviat Subagja, Iqbal Gwijangge, M. Ibrah, Habil Akbar; Ergun Firlansyah, K. Ananta, Kafiatur Rizky; Zukifli Lukmansyah, Reno Salampessy, Riski Afrisal

Pelatih: Bima Sakti

Barcelona Juvenil A (4-3-3): A. Rodriguez; A. Olmedo Vila, E. Kospo, Cuenca Cejudo, A. Esriche; Brian Farinaz Perez, D. Avila Marmol, C. Munoz Lopez; N. Caldero Soteres, H. Alba Silveira, A. Pradas Algaba

Pelatih: Franc Artiga ***

Halaman:

Editor: Ahmad Khakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah