Hasil Laga Pramusim Manchester United, Liverpool, Chelsea, dan Arsenal

- 22 Juli 2023, 17:53 WIB
Hasil Laga Pramusim Manchester United, Liverpool, Chelsea, dan Arsenal
Hasil Laga Pramusim Manchester United, Liverpool, Chelsea, dan Arsenal /Instagram/@manutd/

Portal Kudus – Sejumlah laga pramusim menjelang bergulirnya musim 2023/2024 telah berlangsung pada 19 Juli hingga 20 Juli, yaitu Manchester United, Liverpool, Chelsea, hingga Arsenal.

Manchester United kembali meraih kemenangan ketika mengandaskan perlawanan Olympique Lyon 1-0 setelah di laga sebelumnya menang 2-0 atas sesama klub Inggris, Leeds United.

Bertanding di Stadion Murrayfield, Edinburgh, Donny van de Beek melakukan comeback fantastis dengan mencetak satu-satunya gol di menit ke-49 setelah berhasil memanfaatkan umpan matang dari Dan Gore.

Baca Juga: Borneo FC vs Barito Putera dalam Derby Papadaan. Momen Mempertahankan Puncak Klasemen

Donny van de Beek lama menghilang dari skuad Manchester United karena cedera parah hampir di sepanjang musim lalu. Mengingat selama berseragam Setan Merah ia kesulitan untuk menemukan permainan terbaiknya seperti ketika bermain bersama Ajax Amsterdam, sehingga tidak mengherankan jika melihat Donny van de Beek terlihat begitu emosional setelah berhasil mencetak gol.

Erik Ten Hag pada pertandingan melawan Olympique Lyon kembali menurunkan line up yang hampir sama ketika melawan Leeds United. Hanya Tom Heaton dan Noam Emeran yang absen karena tidak diikutkan dalam susunan pemain yang dibawa oleh sang pelatih.

Amad Diallo, Kobbie Mainoo, Hannibal Mejbri, Alvaro Fernandez, dan Matej Kovar kembali mengisi starting line up pada babak pertama. Selain Matej Kovar, Erik Ten Hag kembali melakukan pergantian seluruh pemain di babak kedua.

Baca Juga: Borneo FC Melepas Matheus Pato Top Skor Liga 1 Musim Lalu Ke Shandong Taishan

Liverpool

Klub Inggris lainnya, yaitu Liverpool juga berhasil meraih kemenangan atas lawannya Karlsruher dengan skor 2-4. Gol kemenangan Liverpool dicetak oleh Darwin Nunez (3’), Cody Gakpo (68’), dan Diogo Jota (90, 90+1’).

Bertanding di Stadion BBBank Wildpark, pemain anyar Dominik Szoboszlai langsung diturunkan oleh Jurgen Klopp, pelatih Liverpool. Sejumlah pemain U-21 Liverpool turut dimainkan pada laga tersebut sebagai starter.

Baca Juga: Inter Milan Sepakat Melepas Andre Onana ke Manchester United

Chelsea

Kenan Memorial Stadium, North Carolina, tersaji laga persahabatan antara Chelsea melawan Wrexham dalam tajuk Florida Cup 2023.

Gol-gol dari Ian Maatsen (3’, 42’), Conor Gallagher (80’), Nkunku (90’), serta Ben Chilwell (90+3) membawa kemenangan Chelsea 5-0 atas Wrexham. Meskipun dalam laga tersebut Wrexham menunjukkan perlawanan, namun kualitas Chelsea tetap lebih baik.

Kemenangan ini menjadi modal yang bagus bagi nahkoda baru Chelsea, Mauricio Pochettino, dalam menyusun tim dan strategi permainan untuk menghadapi Liga Premier bulan depan.

Baca Juga: Inter Milan Sepakat Melepas Andre Onana ke Manchester United

Arsenal

Setelah bermain imbang 1-1 ketika bertanding melawan Nuernberg, Arsenal akhirnya berhasil menorehkan kemenangan pertama saat menghadapi MLS All-Star dengan skor 5-0.

Pada pertandingan yang digelar di Audi Field, Washington, Amerika Serikat, Arsenal mampu unggul cepat ketika sepakan Gabriel Jesus di menit ke-5 tidak dapat dihentikan oleh Roman Burki.

Arsenal, yang belum menurunkan pemain barunya, kembali unggul ketika Leandro Trossard mencetak gol di menit ke-23 melalui tendangan dari luar kotak penalti. Babak pertama skor 2-0.

Baca Juga: Laga Pramusim Manchester United vs Lyon: Menanti Aksi Skuad Muda Manchester United

Memasuki babak kedua, Mikel Arteta melakukan sejumlah pergantian pemain. Efek pergantian pemain langsung terlihat dalam skema permainan Arsenal, dimana pemain MLS All-Star terpaksa melakukan handball di area terlarang untuk menghentikan serangan pemain Arsenal. Jorginho yang ditunjuk sebagai eksekutor berhasil melaksanakan tugasnya dengan baik. Skor 3-0 untuk Arsenal.

MLS All-Star semakin tertinggal setelah umpan terobosan Martin Odegaard berhasil diteruskan oleh Gabriel Martinelli menjadi gol di menit ke-84. Kai Havertz, yang baru dimainkan pada babak kedua bersama dengan Declan Rice dan Jurrien Timber, menutup pesta gol Arsenal di menit ke-89 melalui tembakan dari dalam kotak penalti. Skor 5-0 hingga peluit babak kedua berakhir. ***

Editor: Ahmad Khakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah