The Minions Mengundurkan Diri dari 4 Turnamen, Kevin-Rahmat Langsung Tembus Top 50 Siap Lakoni Laga Perdana

- 2 Juli 2023, 17:15 WIB
ilustrasi: The Minions Mengundurkan Diri dari 4 Turnamen, Kevin-Rahmat Langsung Tembus Top 50 Siap Lakoni Laga Perdana
ilustrasi: The Minions Mengundurkan Diri dari 4 Turnamen, Kevin-Rahmat Langsung Tembus Top 50 Siap Lakoni Laga Perdana /Instagram/@badminton.ina

 

Portal Kudus - Pasangan baru Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat diprediksi langsung menembus jajaran top 50 besar dunia. Siap melakoni laga perdana mereka di tahun ini!

Sementara Kevin/Marcus alias the Minions terpaksa mengundurkan diri dari 4 turnamen, yakni: Indonesia Open 2023, Korea Open 2023, Japan Open 2023, serta Australian Open 2023.

Mundurnya the Minions disebabkan oleh cedera tumit yang dialami marcus dan mengharuskan Ia menjalani operasi lagi.

Baca Juga: Jalan-jalan ke Kota Tegal Jangan Lupa Nikmati 10 Sajian Kuliner Berikut!

Kevin Sanjaya akhirnya memilih Rahmat Hidayat sebagai rekan duet yang menggantikan posisi Marcus Gideon lantaran Kevin tetap harus mengikuti rangkaian pertandingan yang diselenggarakan oleh BWF.

Para pecinta bulu tangkis di Indonesia pasti sudah tidak sabar menunggu aksi Kevin/Rahmat di lapangan pasalnya sejak Marcus mengalami cedera, penampilan the Minions belum kembali ke top performanya.

Bukan hanya di Indonesia, banyak pecinta bulu tangkis dunia dari mulai atlit hingga fans juga sudah tak sabar menantikan aksi debutan baru Kevin dengan pemain muda yang dipilih Kevin.

Baca Juga: Jadwal Pencairan Bansos PKH 2023 Tahap 3, Segera Cek Nama Anda di cekbansos.kemensos.go.id

Sebelumnya, Rahmat pernah menjadi tandom sementara Pramudya Kusumawardana saat Yeremia mengalami cedera parah.

Pram/Rahmat sukses menyabet gelar di Malang Indonesia International Challenge 2022 dan Indonesia Masters Super 100 2023.

Kemampuan Rahmat dalam mengimbangi seniornya sudah cukup teruji dan dibuktikan dengan raihan gelar yang didapat bersama Pram.

Baca Juga: Link Live Streaming Persib Bandung vs Madura United Pertandingan Perdana Liga 1 Musim 2023-2024

Kevin Sanjaya diberi kebebasan memilih oleh Herry Iman Pierngadi alias Herry IP selaku pelatih ganda putra PBSI mengingat Kevin merupakan mantan ganda putra peringkat 1 dunia.

Rahmat merupakan pemain muda yang telah masuk ke dalam tim utama Pelatnas yang kini berada di rangking 59 dunia bersama Muhammad Rayhan Nur Fadillah.

Setelah melalui pertimbangan dan diskusi dengan Herry IP, dari beberapa nama yang diajukan akhirnya nama Rahmat yang dipilih oleh Kevin.

Baca Juga: Jamu Madura United di GBLA pada Laga Perdana Liga 1, Luis Milla Targetkan Persib Bandung Raih Kemenangan

Supaya bisa menyesuaikan diri dengan Kevin, Pemain muda ini langsung digembleng oleh Herry IP dengan mengikuti program latihan khusus yang telah disiapkan.

Tujuan dari program latihan itu untuk mempersiapkan agar Rahmat bisa diandalkan menjadi penggebuk smash yang dapat mengcover Kevin.

Baik Kevin maupun Rahmat merupakan playmaker sehingga program latihan ini akan mengupgrade fisik, teknik serta kemampuan Rahmat supaya memiliki smash yang keras dan bisa mengimbangi Kevin.

Baca Juga: 10 CONTOH Yel Yel MPLS untuk Siswa SMP, SMA dan SMK, Kumpulan Yel Yel MPLS 2023 Keren dan Penuh Semangat

Kevin dan Rahmat belum memiliki peringkat karena merupakan pasangan baru. Peringkat mereka akan ditentukan berdasarkan National ranking yang mereka miliki.

Namun jika dihitung berdasarkan jumlah point yang dimiliki oleh Kevin maupun Rahmat, kemungkinan mereka masuk dalam jajaran top 50 dunia yakni rangking 41.

Berbekal peringkat tersebut, mereka bisa mengikuti pertandingan level Super 100, Super 300, dan kualifikasi Super 500.

Kevin/Rahmat harus selektif dalam memilih turnamen pertama mereka dan Rahmat harus menjalani program khusus yang telah dipersiapkan oleh pelatih terlebih dahulu.

Agenda event BWF pada bulan September akan dipadati dengan banyak pertandingan, dari mulai level terendah hingga tertinggi.

Pasangan ini kemungkinan akan ikut dalam turnamen Indonesia Masters super 100 sebagai laga perdana mereka di bulan September 2023.

Perkembangan mereka akan dipantau selama enam bulan ke depan hingga Marcus pulih dan diproyeksikan akan bertanding lebih lama

Para pecinta bulu tangkis tentu sudah tidak sabar menunggu aksi duet maut si tangan petir alias Kevin dan Rahmat pemain muda bertalenta.***

Editor: Sugiharto

Sumber: @badminton.ina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah