Jadwal MotoGP Sirkuit Mandalika 2022, Dari Mulai Pra Musim Hingga Jadwal Pertandingan Kejuaraan Balap Lainnya

- 8 Februari 2022, 22:00 WIB
Jadwal MotoGP Sirkuit Mandalika 2022, Dari Mulai Pra Musim Hingga Jadwal Pertandingan Kejuaraan Balap Lainnya
Jadwal MotoGP Sirkuit Mandalika 2022, Dari Mulai Pra Musim Hingga Jadwal Pertandingan Kejuaraan Balap Lainnya /Tangkapan layar Instagram @MotoGP

Portal Kudus - Pra-musim MotoGP Sirkuit Mandalika akan digelar sebentar lagi.

Adapun untuk tahun 2022 ini, sudah banyak list jadwal kejuaraan balap yang bakal di gelar di Sirkuit Mandalika.

Untuk mengetahui lebih lengkapnya, silahkan simak informasi berikut ini dan ketahui jadwal kejuaraan balap MotoGP yang akan digelar di Sirkuit Mandalika.

Baca Juga: Para Pembalap MotoGP telah Sampai di Lombok, Berikut Jadwal MotoGP Pra-Musim Sirkuit Mandalika Februari 2022

Sirkuit Mandalika resmi dibuka pada tanggal 21 November 2021, dan pada bulan Februari 2022, MotoGP akan melakukan laga pra-musim untuk tahun 2022 di Sirkuit Mandalika. 

 

Laga pra-musim MotoGP ini di mulai pada tanggal 10 - 13 Februari 2022.

Dikabarkan para kru dan pembalap MotoGP juga telah tiba di Lombok dan tengah melakukan isolasi mandiri sebelum melakoni laga pra musim MotoGP.

Untuk jadwal pra-musim MotoGP, silahkan simak informasinya berikut ini.

Baca Juga: 8 Link Twibbon Spesial HPN 2022 PNG, Background Foto Ucapan Selamat Hari Pers Nasional 9 Februari 2022

Berikut jadwal balap pra-musim MotoGP Sirkuit Mandalika 2022. 

1. Kamis, 10 Februari 2022

 09:00 WIB-Sesi trek jalan

2. Jumat, 11 Februari 2022

- 09:00-16:45 WIB- uji coba
- 16:45-17:00 WIB- latihan start

Baca Juga: Jadwal MotoGP 2022 Live Trans7 : Sirkuit Mandalika Masuk 21 Kalender Seri Balapan Motor Terbesar di Dunia

3. Sabtu, 12 Februari 2022

- 09:00-16:45 WIB- uji coba
- 16:45-17:00 WIB- latihan start

4. Minggu, 13 Februari 2022

- 09:00-16:45 WIB- uji coba
- 16:45-17:00 WIB- latihan start

Baca Juga: Lengkap! Jadwal Balapan Tahun 2022 Di Sirkuit Mandalika, Dari MotoGP, Superbike, Sampai Balap Mobil Ketahanan

Adapun untuk jadwal MotoGP dan kejuaraan balap lainnya ialah sebagai berikut.

- 18-20 Maret: MotoGP dan Asia Talent Cup

- 21-23 Oktober: GT World Challenge Asia

- 11-13 November: World Superbike dan Asia Talent Cup

 

Demikianlah informasi terkait jadwal pra-musim MotoGP Sirkuit Mandalika tahun 2022 beserta kejuaraan balap lainnya.***

Editor: Sugiharto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah