Profil Nadeo Argawinata, Kiper Timnas Indonesia yang Tampil Memukau di Piala AFF 2020

- 5 Januari 2022, 07:21 WIB
Nadeo Argawinata
Nadeo Argawinata /

Penampilan perdana Nadeo Argawinata pada ajang Piala AFF 2020, mampu membuahkan hasil manis.

 Indonesia mampu menahan imbang juara bertahan Piala AFF, Vietnam, dengan skor akhir 0-0.

Kehadiran Nadeo Argawinata untuk menjaga gawang Timnas Indonesia, agaknya memang menjadi cerita tersendiri.

Sebab awalnya,  Nadeo Argawinata diplot sebagai kiper cadangan dalam laga Indonesia vs Vietnam.

Namun karena kiper utama yang disiapkan Ernando Ari mengalami cedera saat pemanasan. Alhasil, Ernand digantikan oleh Nadeo Argawinata.

Keputusan itu pun membuat Timnas Indonesia bermain tanpa kiper cadangan saat melawan Vietnam.

 

Kepercayaan tersebut mampu dijawab dengan gawang Indonesia tetap terjaga dari gol Vietnam.

Sosok  Nadeo Argawinata pun jadi perhatian. 

Tidak hanya penampilanya yang cemerlang, namun parasnya yang rupawan juga mampu menarik atensi dari suporter perempuan Indonesia.

Halaman:

Editor: Sugiharto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah