Aston Villa Vs West Ham : Dua Gol Jesse Lingard Antarkan The Hammers Menang 1-3

4 Februari 2021, 10:12 WIB
Prediksi Aston Villa vs West Ham: Preview, H2H, Perkiraan Susunan Pemain, dan Link Live Streaming /Desain: Aauf Gusfari/Sportaliga - Peter H/Pixabay

Portal Kudus - West Ham United berhasil meraih poij penuh saat bertandang ke markas Aston Villa dalam lanjutan Liga Inggris, The Hammers unggul dengan skor 1-3.

Kemenangan tersebut juga menjadi debut yang manis bagi Jesse Lingard, pemain pinjaman dari Manchester United itu turut menyumbang dua gol di laga perdananya bersama West Ham.

Aston Villa menjamu West Ham di Villa Park pada Kamis, 4 Februari 2021 dini hari WIB, Skor berakhir dengan kemenangan untuk tim tamu.

Gol kemenangan West Ham dicetak oleh Soucek (51) dan Jesse Lingard (56), (83), Sementara gol penghibur The Villans diukir oleh Watkins pada menit 81.

Laga berlangsung alot sejak menit awal, kedua tim bermain terbuka untuk saling jual beli serangan.

Baca Juga: Ariel NOAH Rakit PC di YouTube, Netizen: Jika Saya Guru Komputer, Saya Tunjukkan Video Ini ke Murid!

Namun kedua tim yang saling berhati-hati, membuat laga berakhir dengan skor kacamata di babak pertama.

Paruh ke dua tensi pertandingan berjalan lebih cepat, kedua tim saling ambil resiko dalam hasrat menjebol gawang lawan.

West Ham yang memulai serangan dengan sistematis, memecah kebuntuan lewat gol Tomas Soucek menit 51.

Manfaatkan umpan dari Benrahma, Tomas Soucek ceploskan bola ke gawang Emi Martinez dan membuat skor 0-1 untuk Wes Ham.

Hanya berselang empat menit, The Hammers perbesar keunggulan melalui Jesse Lingard pada menit 56.

Baca Juga: Napoli Vs Atalanta: Kedua Tim bermain Imbang 0-0 pada Leg Pertama Semifinal Coppa Italia

Lewat serangan balik cepat, tendangan voli Jesse Lingard hasil umpan dari Antonio perdaya Emi Martinez untuk ke dua kalinya di laga tersebut.

Tak mau kelihangan poin penting, The Villans sempat percekil keadaan usai Watskin catatkan namanya di papan skor menit 81.

Namun skor tersebut banya bertahan dua menit, Lagi-lagi Lingard yang jadi aktornya.

Jesse Lingard kembali tunjukkan bahwa Manchester United telah salah melepasnya, pria kebangsaan Inggris itu catatkan gol ke tiga West Ham di menit 83.

Baca Juga: Liverpool Vs Brighton: The Reds Tumbang Lagi

Untuk ke dua kalinya lewat serangan balik cepat, Antonio kirimkan umpan kepada Lingard.

Dan dengan keras Jesse Lingard arahkan bola ke sisi kanan bawah dari gawang Martinez, Lajur bola yang terlalu cepat membuat Martinez tak bisa membendungnya.

Gol Lingard tersebut sekaligus menjadi gol penutup kemenangan untuk West Ham, dan pastikan The Hammers pulang dengan raihan tiga poin.

Editor: Ulul Uliyanto

Tags

Terkini

Terpopuler