Waspada Modus Penipuan Baru Berupa Link Undangan Pernikahan Melalui WhatsApp

- 30 Januari 2023, 17:42 WIB
Ilustrasi Waspada Modus Penipuan Baru Berupa Link Undangan Pernikahan Melalui WhatsApp
Ilustrasi Waspada Modus Penipuan Baru Berupa Link Undangan Pernikahan Melalui WhatsApp /Pixabay/Steve Buissinne
PortalKudus - Penipuan berbasis digital, kian marak terjadi di Indonesia. Belakangan ini muncul modus penipuan baru berupa kiriman tautan atau Link undangan pernikahan melalui WhatsApp.
 
Di jaman serba digital ini, banyak pelaku penipuan memanfaatkan layanan teknologi untuk melancarkan aksinya dan mengelabui calon korban. 
 
Tujuan mereka adalah mencuri data dan uang calon korban.
 
Modus kejahatan terbaru yang sedang viral dilakukan oleh para penipu online untuk menjerat target, adalah dengan cara mengirimkan tautan atau link undangan pernikahan digital.
 
Di jaman yang semakin canggih ini, banyak masyarakat menjadikan undangan digital sebagai pilihan karena kemudahannya.
 
Namun hal ini dimanfaatkan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab untuk melakukan aksi penipuan.
 
Setelah kemarin sempat ramai penipuan dalam bentuk link bukti resi pengiriman. Sekarang ditemukan modus penipuan baru.
 
Berupa undangan pernikahan yang dikirimkan dalam bentuk link atau tautan dokumen dengan format APK (Android Package Kit).
 
Pelaku meminta calon korban untuk segera membuka link berupa undangan yang dikirim melalui WhatsApp. 
 
Dalam undangan tersebut seolah-olah ingin menginformasikan lokasi pernikahan, menggunakan kalimat yang meyakinkan. 
 
Kemudian pelaku meminta calon korban untuk segera membuka tautan dokumen yang dikirimkan.
 
Seperti ingin menampilkan rincian undangan, tautan atau link yang yang dikirimkan itu mengarahkan pengguna ke sebuah aplikasi dengan format APK.
 
Jika link tersebut diklik atau diinstal, maka dapat mencuri data pribadi pemilik ponsel, dan memungkinkan penipu untuk membobol rekening pribadi korban.
 
File APK ini akan mengambil informasi penting pada ponsel korban secara ilegal, termasuk password m-banking, password email, dan data penting lainnya. 
 
Sehingga Pelaku bisa menggunakan data pribadi tersebut untuk mengambil alih mobile banking yang anda miliki dan menguras saldo rekening anda.
 
APK alias Android Package Kit adalah sebuah format yang dipakai oleh Android untuk mendistribusikan instalasi aplikasi Android.
 
Di dalam berkas ini tersimpan beberapa elemen yang dibutuhkan oleh Android untuk menginstal atau memasang game atau aplikasi. 
 
Dengan file ini, aplikasinya dapat berjalan dan digunakan secara sempurna melalui HP Android para pengguna.
 
Jadi harap berhati-hati jika mendapat kiriman berupa link atau tautan apapun terlebih dari nomor yang tidak dikenal.***

Editor: Sugiharto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x