All New Subaru Forester Resmi Didistribusikan di Indonesia, Berapa Harganya?

- 25 Juli 2022, 16:31 WIB
Subaru Forester
Subaru Forester /subaru.com

Portal Kudus - PT Plaza Auto Mega sebagai distributor resmi Subaru di Indonesia, telah resmi mendistribusikan All New Subaru Forester ke Indonesia.

Dalam pengresmiannya dengan resmi menyerahkan sepuluh unit mobil kepada pelanggan pertamanya dalam acara "First Handover: the all-new Subaru Forester" di Plaza Subaru Tangerang.

Arie Christopher, selaku Chief Operating Officer Subaru Indonesia percaya bahwa Subaru Forester akan menjadi SUV harian yang dapat diandalkan pelanggan.

"Kami percaya Subaru Forester dengan Subaru Core Technology terbaru seperti Subaru Global Platform, BOXER Engine, dan Symmetrical All-Wheel Drive dengan X-mode terbaru, serta Subaru EyeSight generasi ke-4. Kendaraan ini akan menjadi SUV harian yang dapat diandalkan pelanggan kami," ucap Chief Operating Officer Subaru Indonesia Arie Christopher.

Baca Juga: Kunci Jawaban Buku Tematik Tema 1 Kelas 1 SD Halaman 16 Subtema 1 Pembelajaran 3

Subaru resmi dibawa naungan PT Plaza Auto Mega, dalam momentum tersebut Subaru akan kembali beroperasi secara 3S (Sales, Service, Spareparts) di Indonesia.

The all-new Subaru Forester dikenalkan dalam dua varian yaitu Subaru Forester 2.0i-L dengan harga Rp579.500.000 (on-the-road Jakarta) dan juga Subaru Forester 2.0i-S EyeSight Rp659.500.000 (on-the-road Jakarta).

Pilihan mesin Subaru Forester pada generasi kelima ini memakai mesin Subaru FB20 Boxer Engine 4-silinder 2.0L.

Subaru Forester menghasilkan tenaga yang diklaim mumpuni yaitu dengan hasil 152 HP di 6000 rpm dan torsi hingga 196 NM di 4000 rpm.

Halaman:

Editor: Ahmad Khakim

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah