Pemkot Surakarta Meningkatkan Aplikasi iSolo Untuk Pencinta Buku

- 27 September 2021, 21:56 WIB
Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Agustina Wilujeng Pramestuti saat memimpin pertemuan Tim Kunjungan Kerja Spesifik Komisi X DPR RI dengan Wali Kota Solo di Surakarta, Jawa Tengah.
Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Agustina Wilujeng Pramestuti saat memimpin pertemuan Tim Kunjungan Kerja Spesifik Komisi X DPR RI dengan Wali Kota Solo di Surakarta, Jawa Tengah. /Yusup Supriatna/dpr.go.id

Portal Kudus - Pemerintah Kota Surakarta terus mendorong warganya untuk meningkatkan minat baca, dengan menyediakan dan meningkatkan koleksi buku elektronik yang dimiliki Perpustakaan Kota Surakarta. Dengan format e-book anak- anak sekolah diharap lebih menyukai membaca buku pengetahuan.

Hal tersebut diungkapkan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming saat menerima Kunjungan Kerja Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat RI yang membidangi pendidikan, olahraga, ekonomi kreatif, pariwisata dan sejarah di Bale Tawangarum pada 24 September 2021.

Gibran mengatakan, selama masa pandemi perpustakaan milik Pemkot Surakarta memang mengalami buka tutup. Meski demikian, masyarakat tetap dapat menikmati koleksi buku elektronik melalui aplikasi iSolo yang dapat diakses melalui ponsel android.

Baca Juga: Pemkab Rembang Menggelar Kembali Krenova Tahun 2021

“Pada tahun 2018, sebenarnya perpustakaan kami sudah meluncurkan aplikasi agar warga Solo gemar membaca dengan tidak perlu lagi datang ke Perpustakaan Daerah Kota Surakarta dengan menikmati koleksi buku kita dengan format e-book,” ucapnya.

Dijelaskan Gibran, Pemerintah Kota Surakarta berencana untuk menambah koleksi buku elektronik melalui DPA-Perangkat Daerah. Saat ini, koleksi e-book yang dimiliki sebanyak 1.700-an buku, dan akan bertambah pada tahun 2022 dengan pengadaan buku-buku elektronik yang baru.

Lebih lanjut dikatakannya, Perpustakaan Umum Kota Surakarta sudah menjadi bagian dari Indonesia One Search yang dibuat oleh Perpustakaan Nasional. Online Public Access Catalogue Perpustakaan Kota Surakarta dapat diakses dari seluruh wilayah Indonesia.

“Terkait dengan turunnya level PPKM Kota Surakarta ke level 3, kita sudah mulai membuka perpustakaan kita dengan protokol kesehatan yang ketat dengan penerapan aplikasi Peduli Lindungi yang membatasi kegiatan-kegiatan di perpustakaan,” bebernya.

Baca Juga: DPUPR Kabupaten Temanggung Membangun Jalan di Sisi Utara Kabupaten Temanggung

Halaman:

Editor: Sugiharto

Sumber: Jatengprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x