Ucapan Selamat Ulang Tahun Hari Kemerdekaan Indonesia di Masa Pandemi, 17 Agustus yang Ke-76 Berikut Antaranya

- 31 Juli 2021, 14:01 WIB
ilustrasi: ucapan perayaan HUT RI ke-76
ilustrasi: ucapan perayaan HUT RI ke-76 /SIGID KURNIAWAN/ANTARA FOTO

“Di masa pandemi banyak orang kehilangan pekerjaan, tapi jangan sampai jiwa gotong-royong ikut menghilang. Selamat Ulang Tahun Indonesiaku yang ke-76”

"Perbedaan itu ada bukan untuk dipermasalahkan, tapi untuk kita rayakan. Selamat Hari Kemerdekaan Republikku"

"Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah, perjuanganmu lebih susah karena melawan bangsamu sendiri. Dirgahayu Republik Indonesia!"

"Kemerdekaan bukan tanda untuk berhenti berjuang, tapi tanda untuk berjuang lebih keras. Selamat ulang tahun ke-76 untuk rakyat Indonesia"

"Indonesia bukan sekadar nama. Ada kenangan, cinta, luka di sana, ada tempat berpetualang dan pulang. Ada saya dan kau yang mencoba memperbaiki, dengan cara kita yang sederhana dan tak kenal lelah. Dirgahayu, Indonesiaku!"

"Sakit dalam perjuangan itu hanya sementara. Namun jika menyerah, rasa sakit itu akan terasa selamanya. Merdeka!"

"Kemerdekaan melawan penjajah memang telah usai, tapi perjuangan melawan ketidakpedulian dari diri sendiri masih berlanjut. Dirgahayu Indonesiaku."

"Kemerdekaan nasional adalah bukan pencapaian akhir, tapi rakyat bebas berkarya adalah pencapaian puncaknya. Selamat HUT RI ke-76"

Demikianlah beberapa ucapan selamat ulang tahun untuk Indonesia ke-76 di masa pandemi. Semoga lekas membaik negeriku.***

Halaman:

Editor: Ulul Uliyanto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah