Diisukan Kudeta Partai Demokrat, Berikut Profil Moeldoko

- 3 Februari 2021, 17:56 WIB
Foto diambil oleh Portal Kudus dari akun Instagram @dr_moeldoko pada 2 Februari 2021
Foto diambil oleh Portal Kudus dari akun Instagram @dr_moeldoko pada 2 Februari 2021 / Instagram/@dr_moeldoko

Portal Kudus - Kelanjutan soal isu bakal adanya kudeta di internal partai Demokrat, sosok yang diduga adalah Jenderal TNI, Moeldoko.

Menurut Andi Arief, Moeldoko adalah orang yang ingin mengambil alih posisi kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tersebut.

"Banyak yang bertanya siapa orang dekat Pak Jokowi yang mau mengambil alih kepemimpinan AHY di Demokrat, jawaban saya KSP Moeldoko," kata Andi Arief di akun Twitter-nya yang dibagikan ke wartawan, Senin 1 Februari 2021.

Moeldoko sendiri sekarang menjabat sebagai Kepala Staf Kepresidenan Republik Indonesia (KSP RI), usai ditunjuk langsung oleh Presiden Jokowi pada 2018 silam.

Sepak terjang Moeldoko di kancah politik nasional bisa dibilang cukup mentereng, beberapa jabatan penting pernah ia duduki salah satunya adalah Panglima TNI pada 2013-2015.

Baca Juga: Biodata FIOLINA TEJAAY Badai Pasti Belalu SCTV: Cantik, Suka Berkompetisi, Mojang Deuleus Garut!

Berikut adalah perjalanan hidup Moeldoko, hingga kiprahnya ke kancah politik nasional.

Jenderal TNI Purn Dr. H. Moeldoko, S.I.P. lahir di Kediri pada 8 Juli 1957, dia merupakan putra bungsu dari pasangan Moestaman dan Masfu'ah.

Foto Moeldoko muda, diambil oleh Pikiran-Rakyat dari akun Instagram @dr_moeldoko pada 2 Februari 2021
Foto Moeldoko muda, diambil oleh Pikiran-Rakyat dari akun Instagram @dr_moeldoko pada 2 Februari 2021 Instagram/@dr_moeldoko

Halaman:

Editor: Ulul Uliyanto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x