SAH! CPNS Kejaksaan 2023 Buka 7.846 Formasi, Ini Rincian Formasi dan Syarat Pendidikan CPNS Kejaksaan 2023

26 Agustus 2023, 15:30 WIB
rincian formasi dan syarat pendidikan CPNS Kejaksaan 2023 /Tangkap Layar

Portal Kudus - SAH! CPNS Kejaksaan 2023 buka 7.846 formasi, ini rincian formasi dan syarat pendidikan CPNS Kejaksaan 2023.

Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah secara resmi mengumumkan pendaftaran dan jadwal rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2023.

Dikutip dari laman Badan Kepegawaian Negara (BKN), pengumuman resmi mengenai seleksi CPNS 2023 akan diumumkan oleh masing-masing instansi pemerintah mulai tanggal 16 September 2023.

Setelah pengumuman tersebut, pendaftaran untuk seleksi penerimaan akan dibuka dari tanggal 17 September hingga 6 Oktober 2023, sesuai dengan Surat BKN Nomor 8229/B-KS.04.01/SD/K/2023.

Di tahun ini, Kejaksaan RI menjadi salah satu instansi yang memberikan kesempatan bagi para calon pelamar untuk mendaftar dalam seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2023.

Baca Juga: CPNS Mahkamah Agung 2023 Buka 1.669 Formasi, Inilah Rincian Formasi dan Syarat CPNS 2023 Mahkamah Agung

Maka dari itu, banyak calon pelamar CPNS 2023 yang sangat ingin mengetahui informasi mengenai formasi Aparatur Sipil Negara (ASN) apa saja yang akan dibuka oleh Kejaksaan pada tahun ini.

Informasi terkait rincian formasi CPNS 2023 di Kejaksaan RI telah diungkapkan melalui akun Instagram resmi Biro Kepegawaian Kejaksaan yaitu @biropegkejaksaan.

Melalui unggahan di akun tersebut, diketahui bahwa Kejaksaan RI akan membuka peluang bagi 7.846 calon untuk mengikuti seleksi CPNS tahun 2023 ini.

Selain CPNS, Kejaksaan RI juga akan mengadakan rekrutmen pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) dengan total formasi mencapai 249.

Berdasarkan rincian yang diberikan, posisi CPNS yang tersedia dalam rekrutmen ini terbagi menjadi empat kategori utama.

Baca Juga: CEK Persyaratan CPNS Kemenkumham 2023 untuk Lulusan SMA dan S1 Lengkap Formasi dan Persayaratan Penting

Pertama adalah posisi Jaksa, yang memiliki peran vital dalam sistem peradilan dan penegakan hukum.

Kedua, posisi Petugas Barang Bukti, yang bertugas dalam pengelolaan dan pemeliharaan barang bukti dalam proses hukum.

Ketiga, Pengelola Penanganan Perkara, yang mengemban tanggung jawab penting dalam manajemen dan penanganan perkara hukum.

Terakhir, posisi Penjaga Tahanan, yang memiliki tanggung jawab dalam menjaga tahanan dengan penuh keamanan dan profesionalisme.

Rekrutmen ini menjadi peluang bagi individu yang bersemangat dan berkomitmen untuk berkontribusi dalam bidang hukum dan penegakan keadilan di Indonesia.

Meskipun hanya ada empat posisi CPNS yang ditawarkan oleh Kejaksaan RI, namun setiap posisi memiliki kuota formasi yang mencapai ribuan.

Baca Juga: LENGKAP! CARA Daftar Akun SSCASN 2023 dengan Tips dan Trik Mengerjakan Soal TKD, SKD CPNS Simpel dan Mudah

Kuota tersebut disediakan untuk berbagai latar belakang pendidikan, termasuk bagi lulusan SMA/sederajat hingga lulusan S1.

Persyaratan CPNS Kejaksaan 2023 adalah aspek krusial yang perlu diperhatikan oleh para calon peserta.

Proses seleksi CPNS Kejaksaan memerlukan ketepatan dalam memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan oleh instansi tersebut.

Persyaratan tersebut meliputi kriteria pendidikan, usia, kesehatan, dan hal lain yang berkaitan dengan kualifikasi dan integritas calon pegawai.

Baca Juga: RESMI! DOKUMEN PENTING dan Persyaratan Daftar CPNS 2023 Semua Jurusan Lengkap Formasi, Tata Cara Daftar Akun

Berikut adalah perinciannya mengenai jumlah formasi untuk masing-masing posisi yang dibuka oleh Kejaksaan RI dalam seleksi CPNS 2023:

- Posisi Jaksa: Tersedia 2.000 formasi.

- Posisi Petugas Barang Bukti: Tersedia 1.446 formasi.

- Posisi Pengelola Penanganan Perkara: Tersedia 2.142 formasi.

- Posisi Penjaga Tahanan: Tersedia 2.258 formasi.

Selain itu, terdapat daftar jurusan yang diharapkan oleh Kejaksaan RI bagi para pendaftar CPNS 2023. Peluang tidak hanya terbuka bagi lulusan SMA/sederajat, tetapi juga bagi lulusan perguruan tinggi yang ingin mengikuti seleksi CPNS 2023.

Bagi calon pendaftar CPNS Kejaksaan RI 2023 yang memiliki gelar perguruan tinggi, setidaknya ada dua dari empat posisi yang bisa menjadi pilihan.

Hal ini didasarkan pada informasi yang diambil dari unggahan akun Instagram resmi Biro Kepegawaian Kejaksaan, pada Selasa, 23 Agustus 2023.

persyaratan cpns kejaksaan 2023 cpns.asn

Baca Juga: TERLENGKAP! 21 Formasi CPNS 2023 Lulusan S1 Ekonomi di Berbagai Instansi Cek Tata Cara Daftar Akun SSCASN

persyaratan cpns kejaksaan 2023 cpns.asn

Berikut adalah detail posisi serta persyaratan pendidikan yang diperlukan oleh Kejaksaan RI untuk seleksi CPNS 2023:

1. Posisi Jaksa:

Kualifikasi pendidikan:
- Sarjana (S1) Ilmu Hukum
- Sarjana (S1) Hukum.

persyaratan cpns kejaksaan 2023 cpns.asn

Baca Juga: RINCIAN Formasi CPNS Kemenag 2023 PDF Lengkap Jadwal dan Persyaratan Daftar CPNS 2023

2. Posisi Pengelola Penanganan Perkara:

Kualifikasi pendidikan:
- Lulusan SLTA/sederajat.

persyaratan cpns kejaksaan 2023 cpns.asn

3. Posisi Petugas Barang Bukti:

Kualifikasi pendidikan:
- Diploma Tiga (D3) Ekonomi
- Diploma Tiga (D3) Manajemen
- Diploma Tiga (D3) Teknik Informatika
- Diploma Tiga (D3) Akuntansi
- Diploma Tiga (D3) Sekretari
- Diploma Tiga (D3) Kesekretariatan
- Diploma Tiga (D3) Humas
- Diploma Tiga (D3) Perpajakan.

persyaratan cpns kejaksaan 2023 cpns.asn

Baca Juga: Luar Biasa! Eiger Bikin Rekor Jualan dengan Omzet 16 Kali Lipat di Shopee Live

4. Posisi Penjaga Tahanan:

Kualifikasi pendidikan:
- Tamatan SLTA/sederajat.

persyaratan cpns kejaksaan 2023 cpns.asn

Merujuk pada ketentuan yang tercantum dalam Peraturan MenPAN-RB Nomor 27 Tahun 2021 mengenai Pengadaan Pegawai Negeri Sipil, beberapa persyaratan dan regulasi yang berlaku untuk pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2023 adalah sebagai berikut:

Syarat umum:

- Warga Negara Indonesia (WNI)

- Minimal berusia 18 tahun dan maksimal berusia 35 tahun

- Peserta tak pernah dipidana penjara

- Tak pernah diberhentikan dengan tidak hormat atau berhenti dari PNS, TNI, kepolisian

- Peserta tidak sedang berstatus sebagai CPNS, PNS, TNI, dan sejenisnya

- Peserta memiliki kualifikasi pendidikan yang sesuai dengan jabatan yang dibuka

- Sehat jasmani dan rohani

- Bukan anggota atau pengurus partai politik

- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia maupun negara lain sesuai dengan ketentuan instansi

Baca Juga: RINCIAN Formasi CPNS 2023 Lulusan SMA PDF Lengkap Jadwal dan Persyaratan Daftar CPNS Lulusan SMA

Setiap instansi atau Kementerian juga dapat memiliki persyaratan khusus yang harus Anda perhatikan. Ini bisa meliputi persyaratan keahlian khusus, pengalaman kerja, atau kemampuan tertentu yang relevan dengan posisi yang Anda inginkan.

Jadi, sebelum mendaftar CPNS 2023, pastikan Anda telah memahami dengan baik prosedur pendaftaran serta syarat-syarat yang harus dipenuhi.

Persiapkan dokumen-dokumen yang dibutuhkan dengan baik dan perhatikan informasi terbaru yang diumumkan oleh instansi terkait.

Dokumen Penting yang Dibutuhkan Peserta

- Fotokopi ijazah terakhir dan transkrip nilai

- Fotokopi KTP

- Fotokopi Akta kelahiran

- Pas foto resmi dan terbaru

- Surat pernyataan penempatan di mana pun

- Melampirkan CV (Curriculum Vitae)

Demikian terkait informasi rincian formasi dan syarat pendidikan CPNS Kejaksaan 2023.***

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib

Tags

Terkini

Terpopuler