Biodata, Profil dan Fakta Unik Darmawan Prasodjo Lengkap Umur, Keluarga, Kiprah Politik, Jabatan, Pendidikan

7 Desember 2021, 08:01 WIB
Wakil Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo saat mencoba aplikasi Charge.IN untuk kendaraan atau motor listrik di SPKLU. /Dok. PLN/

Portal Kudus - Inilah biodata, profil, dan fakta unik Darmawan Prasodjo lengkap umur, keluarga, kiprah politik, jabatan hingga pendidikan.

Simak fakta dan profil Darmawan Prasodjo Dirut PLN Baru yang ternyata seorang penulis buku, lengkap dengan pendidikan dan karir.

Berikut ini ulasan informasi penting tentang Dirut PLN yang Baru, Darmawan Prasodjo.

Nama Darmawan Prasodjo tengah menjadi pembicaraab publik, lantaran baru-baru ini ramai muncul dalam pemberitaan di berbagai media.

Salah satu alasannya adalah karena baru saja diangkat sebagai Direktur Utama PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) menggantikan posisi Zulkifli Zaini.

Melalui Surat Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PLN Tahun 2021, Erick Thohir selaku menteri BUMN baru saja mengangkat Darmawan Prasodjo menjadi Dirut PLN pada hari, Senin 6 Desember 2021.

Baca Juga: Profil dan Biodata Darmawan Prasodjo Dirut PLN Baru Pengganti Zulkifli Zaini, Fakta, Pendidikan, Karir, Umur

Sebelum menjadi Direktur Utama PLN, Darmawan menjabat sebagai wakil direktur utama PLN sejak 18 Oktober 2019 hingga 5 Desember 2021.

Berikut adalah Profil Lengkap Darmawan Prasodjo sebagaimana dikutip Portal Kudus dari berbagai sumber.

Darmawan Prasodjo merupakan pria kelahiran Magelang, Jawa Tengah pada 19 Oktober 1970.

Darmawan pernah mengenyam pendidikan di SD Bersubsidi IV, Magelang; SMP 2 Magelang dan SMA 7 Magelang.

Karena sosoknya yang pintar dan cerdas Darmawan mendapatkan beasiswa untuk melanjutkan bersekolah di Texas A&M University, Amerika Serikat dalam bidang Ilmu Komputer dan lulus pada tahun 1994.

Baca Juga: Kumpulan Contoh Soal PPPK Guru IPS SMP 2021 Tahap 2 Lengkap dengan Kunci Jawaban dan Pembahasannya

Berkat kegigihan dan semangat luar biasa dalam menyelesaikan pendidikan di perguruan tinggi, Darmawan telah mendapatkan gelar Sarjana, Master dan PhD di kampus yang sama.

Alhasil Darmawan menyandang gelar doktor ekonomi terapan, ekonomi sumber daya alam di A&M University kolaborasi dengan Duke University Pada tahun 2011.

Darmawan menghabiskan lebih dari 15 tahun di Amerika Serikat untuk menempuh studi dan berkarir sebagai konsultan-peneliti di Texas A&M University dan Duke University.

Pada tahun 2012 Darmawan memutuskan pulang ke Indonesia dan memulai karir di beberapa perusahanaa di Indonesia seperti:

Baca Juga: 21 Kata-Kata Ucapan Selamat Hari Ibu 2021 Menyentuh Hati dan Bikin Haru, Cocok Untuk Status Media Sosial

1. Direktur di Indonesia Center for Green Economy

2. Kepala Jurusan di Prodi Green Economy di Surya University tahun 2012-2013

3. Co-chair Post 2015 Millenium Development Goals tahun 2013-2014

4. Presiden Komisaris Ametis Energi Nusantara 2013-2014,

5. Deputi I Bidang Pengendalian, Pembangunan, Monitoring dan Evaluasi Program Prioritas Kantor Staf Presiden 2015-2019,

6. Komisaris PT PLN (Persero) tahun 2018-2019,

7. Wakil Direktur Utama PT PLN (Persero) tahun 2019-2021,

8. Direktur Utama PT PLN (Persero) tahun 2021-Sekarang.

Baca Juga: Biodata Una Tiktok Lengkap Tanggal Lahir, Umur, Orang Mana, Nama Asli, Akun Instagram hingga Tinggi Badan

Menurut informasi yang ada Darmawan merupakan politisi kader PDI Perjuangan dan menjadi tim ahli pasangan Jokowi - Jusuf Kalla, saat debat Capres-Cawapres pada Pemilihan Umum Presiden 2014 lalu.

Bahkan pada pemilu legislatif 2014 lalu, Darmawan mencalonkan diri sebagai calon anggota DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) V Jawa Tengah meliputi Solo, Klaten, Sukoharjo dan Boyolali.

Setahun kemudian, ia juga sempat terpilih menggantikan Puan Maharani sebagai anggota DPR RI Pengganti Antar Waktu (PAW) namun ia menolak.

Darmawan lebih memilih jabatannya sebagai Deputi I Kepala Staf Kepresidenan Bidang Pengelolaan dan Pengendalian Program Prioritas Nasional di Kantor Staf Presiden.

Kiprahnya yang lua biasa bukan hanya dibidang kepemimpinan saja, tetapi dalam bidang politik juga sangat mumpuni.

Baca Juga: Contoh Puisi Hari Ibu 2021 Terbaik dan Menyentuh Hati, Cocok Dijadikan Caption di Instagram dan WhatsApp

Berikut Biodata Darmawan Prasodjo sebagaimana dikutip Portal Kudus dari berbagai sumber.

- Nama lengkap: Darmawan Prasodjo

- Tempat dan Tanggal lahir: Magelang, 19 Oktober 1970

- Umur: 51 tahun

- Nama istri: Diny Sandra Dewi

- Nama anak: Dylan, Dykstra, dan Dyandra (semua lahir di Amerika Serikat)

- Nama orang tua: Almarhum Brigadir Jenderal TNI (Purn) Sadja Moeljoredjo (ayah) dan Sudarti Sadja (ibu)

- Penulis Buku: Jokowi Mewujudkan Mimpi Indonesia

- Pendidikan: Universitas Texas A&M, SMA Negeri 1 Magelang

Baca Juga: Kumpulan Puisi Hari Ibu Terbaik dan Singkat untuk Ibu Tersayang, Cocok Untuk Status di Media Sosial

Demikian Inilah biodata, profil, dan fakta unik Darmawan Prasodjo lengkap umur, keluarga, kiprah politik, jabatan hingga pendidikan.***

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib

Tags

Terkini

Terpopuler