Menjelang Perayaan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022, Bupati Blora Minta Cek Harga Sembako di Pasaran

- 24 Desember 2021, 12:00 WIB
Pemerintah Kabupaten Blora melaksanakan rapat koordinasi
Pemerintah Kabupaten Blora melaksanakan rapat koordinasi /Rembangkab.go.id

Sementara itu, Dandim 0721/BLora, Letkol. Inf. Andy Sulistiyo KP, S.Sos, M.Tr (Han), menyatakan bahwa pihaknya siap membantu melakukan pengamanan Nataru di Kabupaten Blora, sekaligus untuk terus menyukseskan vaksinasi.

“Kita jangan terlena dengan status level Kabupaten yang sudah level 2 dan mau ke level 1. Semuanya harus melihat data per wilayah, per kecamatan," kata Dandim.

Menurut Dandim, nyatanya saat ini di Kabupaten Blora masih ada 4 Kecamatan yang kuning. Maka ini menjadi kewaspadaan kita bersama. Jangan sampai Nataru ini akan menjadi peningkatan kasus.

"Kami minta 3 pilar di Kecamatan bisa fokus di wilayahnya masing-masing,” kata Dandim.

Di tempat yang sama, Kapolres, AKBP Wiraga Dimas Tama, S.I.K., mengatakan bahwa untuk Nataru kali ini pihaknya akan mendirikan beberapa pos penyekatan dan pos pengamanan di sejumlah gereja dan titik pusat keramaian kota.

“Operasi Lilin Candi akan mulai kita laksanakan 24 Desember 2021 hingga 2 Januari 2022. Kita akan dibakc-up juga dari Polda. Rencananya di setiap pos penyakatan selama Nataru akan kita sediakan vaksinasi sekaligus. Ketika ada masyarakat yang melintas kita cek, jika belum vaksin akan kita vaksin langsung di lokasi,” kata Kapolres.

Baca Juga: Persiapan Jelang Nataru, Bupati Pati Pimpin Apel Operasi Lilin Candi 2021

Baca Juga: Bupati Rembang Bagikan Ribuan Sertifikat Tanah ke Warga Desa Ringin

Untuk aktivitas ekonomi seperti pasar, supermarket atau mall, menurut Kapolres tetap diperbolehkan buka namun jam operasionalnya akan dibatasi seperti saat penerapan PPKM waktu lalu.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Blora, Edy Widayat, menerangkan bahwa saat ini (23 Desember) vaskinasi di Kabupaten Blora secara umum untuk dosis 1 sudah mencapai 75,8 persen, dan dosis 2 mencapai 49,5 persen.

Halaman:

Editor: Candra Kartiko Sari

Sumber: Blorakab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah