Tiga Atlet Demak Peraih Medali Dapat Bonus dari Pemkab Demak

- 4 November 2021, 08:25 WIB
 Tiga atlet Demak berhasil meraih  medali di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.
Tiga atlet Demak berhasil meraih medali di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. /Demakkab.go.id/

Portal Kudus - Tiga atlet Demak berhasil meraih medali di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.

Mereka adalah Tri Wahyu Buwono dari cabang olahraga (cabor) dayung, Anwar Hidayat dari cabor wushu dan Agus Mujahidin dari cabor tarung drajat.

Atas prestasi yang diraih, ketiga atlet tersebut mendapat penghargaan dari Pemerintah Kabupaten Demak. 

Penghargaan diserahkan langsung oleh Bupati Demak, dr.Hj.Eisti’anah, S.E di ruang transit pendopo kemarin 2 November 2021.

Baca Juga: Yayasan Gaperto Terbitkan Buku Karya dari Penulis Jepara

Turut menyaksikan Wabup Demak, KH. Ali Makhsun, Plh Ketua KONI Demak, beserta selurut pelatih dan team official.

Dalam sambutannya, Bupati Demak menyatakan bangga atas prestasi yang telah diraih.

Baca Juga: Telah Lakukan Test Tour, Desa Wisata Tempuran dan Sambongrejo Blora Siap Berpromosi

Beliau meminta agar prestasi dapat dipertahankan. “Terima kasih telah mengharumkan nama Kabupaten Demak. Saya minta prestasi bisa dipertahankan. Sehingga “tradisi” Demak untuk melahirkan atlet-atlet tangguh bisa terus dilestarikan," kata bupati.

Orang nomor satu di Kabupaten Demak tersebut menambahkan untuk mewujudkan mimpi tersebut dibutuhkan kerjasama seluruh pihak.

Halaman:

Editor: Candra Kartiko Sari

Sumber: demakkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x