Mengenal Grafting, Teknik Perbanyakan Budidaya Tanaman Hias Yang Bisa Dipraktekkan di Rumah

- 29 Maret 2022, 08:34 WIB
Tanaman hias adenium beracun bagi manusia dan hewan. Ini gejalanya.
Tanaman hias adenium beracun bagi manusia dan hewan. Ini gejalanya. /Unsplash/Supratik Deshmukh

Portal Kudus - Berikut ulasan serta penjelasan teknik grafting yang biasa di gunakan dalam menanam tanaman.

Artikel ini akan membahasa secara tuntas tentang apa itu grafting, cara dan mempraktekkan metode grafting.

Bagi kalian yang mempunyai hobi bercocok tanam, khususnya tanaman hias, simak artikel ini sampai habis.

Baca Juga: 10 Soal USBN Biologi SMA 2021 dan Pembahasannya, Pembahasan Ujian Sekolah Biologi Kelas 12 Kurikulum 2013

Grafting

Grafting merupakan metode perbanyakan vegetatif buatan. Grafting/penyambungan adalah seni menyambungkan 2 jaringan tanaman hidup sedemikian rupa sehingga keduanya bergabung dan tumbuh serta berkembang sebagai satu tanaman gabungan. Teknik apapun yg memenuhi kriteria ini dpt digolongkan sebagai metode grafting. 

Budding adalah salah satu bentuk dari grafting, dengan ukuran batang atas tereduksi menjadi hanya terdiri atas satu mata tunas . tanaman sebelah atas disebut entris atau batang atas (scion), sedangkan tanaman batang bawah disebut understam atau batang bawah.

Batang atas berupa potongan pucuk tanaman yg terdiri atas beberapa tunas dorman yg akan berkembang menjadi tajuk, sedang batang bawah akan berkembang menjadi sistem perakaran.

Baca Juga: Arti Mimpi Menangkap Burung, Salah Satunya akan Mendapat Kebahagiaan

Teknik ini dipilih dg pertimbangan utk memperbanyak tanaman yg sukar/tidak dapat diperbanyak dengan cara stek, perundukan, pemisahan, atau dengan cangkok. Grafting paling sering digunakan pada pohon ataupun tanaman bunga. 

Halaman:

Editor: Candra Kartiko Sari

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x