7 Fakta Kucing yang Jarang Diketahui, Pecinta Kucing Wajib Tahu

- 6 Februari 2022, 21:17 WIB
Kucing Lee Know
Kucing Lee Know /Tangkapan layar Intsagram/Realstraykids
Portal Kudus - Kucing seringkali bertingkah lucu dan menggemaskan. Oleh karena itu banyak orang menjadikan kucing sebagai hewan peliharaan kesayangan.
 
Fakta kucing yang sering menghabiskan waktunya untuk tidur sudah menjadi pengetahuan umum, tapi ada banyak hal yang belum diketahui dari hewan manis satu ini.
 
Dilansir Portal Kudus dari akun YouTube Vainglory Days, berikut 7 Fakta menarik tentang kucing.
 
1. Kucing bisa mendeteksi gempa.
 
kucing akan bertingkah aneh sesaat sebelum gempa terjadi. Hal ini terjadi karena jaringan saraf yang ada di kaki kucing mampu mendeteksi getaran sekecil apapun itu.
 
Ketika ada getaran di bumi, kucing akan bertingkah aneh dan membuatnya gelisah.
 
 
2. Kucing mampu berkomunikasi dengan pemiliknya.
 
Coba amati ekspresi dari kucing kesayangan anda. Dari sikap yang diperlihatkan, anda bisa tahu apa yang dirasakan olehnya.
 
Ketika kucing lapar, terkadang ia akan memasang wajah memohon untuk diberikan makanan.
 
 
Kucing bahkan mampu mengubah suaranya sesuai dengan emosi yang ia rasakan.
 
3. Tidak patah tulang meskipun jatuh dari ketinggian.
 
kucing sangat suka naik ke atap rumah atau pohon.
 
 
Ketika ia turun dari tempat yang tinggi, kucing memiliki cara ampuh agar tidak terluka.
Ketika turun dari tempat yang tinggi, ia akan memposisikan kaki depannya terlebih dahulu dan melakukan gerakan menjingkat.
 
Gerakan menjingkat ini ditujukan agar kaki tidak tertekan oleh massa tubuh saat melompat dari tempat yang tinggi agar tulangnya tidak patah.
 
4. Membawakan binatang mati menandakan rasa sayang.
 
 
Sebagian pemilik kucing mengaku pernah di situasi dimana hewan peliharaannya membawa binatang mati seperti tikus atau burung kedalam rumah.
 
Tahukah anda bahwa hal itu menandakan rasa sayang kucing kepada anda. Ia membawakan hewan buruannya dan memberikan kepada anda sebagai hadiah.
 
5. Suara kucing sama tapi dituliskan berbeda di tiap negara.
 
 
Di manapun tempatnya suara kucing tetaplah sama, tetapi tiap negara memiliki cara yang berbeda dalam menuliskan suaranya.
 
Di Amerika suara kucing dituliskan dengan kata 'meong', di Inggris dengan kata 'meaw', di Indonesia dengan kata 'meong', dan di Jepang ditulis dengan kata 'nya'.
 
6. Berpotensi menjadi hewan terkaya.
 
Salah satu hewan terkaya di dunia adalah kucing. Kucing berpotensi menjadi selebriti di internet.
 
Dengan tingkah lucunya banyak netizen yang memburu video kucing sebagai hiburan.
 
7. Benci aroma lemon.
 
Manusia mungkin suka aroma lemon, tapi bagi kucing aroma itu sangat dibenci.
 
Kucing akan menghindar ketika mencium aroma lemon, bahkan ia tidak akan mau makan jika terdapat aroma lemon di makanannya.
 
Selain lemon, aroma yang dibenci kucing adalah kulit jeruk. Aroma tersebut dibenci kucing karena baunya yang sangat menyengat baginya.***

Editor: Sugiharto

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x