Kumpulan Sajak-Sajak Tentang Hujan, Bikin Baper

- 2 Januari 2021, 14:47 WIB
Ilustrasi hujan./
Ilustrasi hujan./ /BMKG

Portal Kudus - Selain senja, hujan juga sering menjadi momen yang memberikan kenangan tersendiri bagi banyak orang. Entah itu momen romantis ataupun rindu.

Karena hal-hal tersebut, banyak orang yang menciptakan puisi hujan.

Baik deras maupun gerimis, keduanya membawa rindu bagi sebagian orang. Pagi hari, siang hari, sore hari, maupun malam hari, semuanya menciptakan suasana romantis bagi banyak orang.

Baca Juga: Kumpulan Quotes Kopi, Cocok Untuk Caption Instagram

Buat kalian yang ingin melukiskan suasana hati kalian dengan sajak singkat tentang hujan, di bawah ini merupakan kumpulan contoh sajak hujan.

"Karena bagi musim air matamu adalah larik kesedihan, maka izinkan aku menjadi setitik hangat bagi lebam luka-lukamu"

"Aku menjumpai pagi berhujan, tarian kabut lindap di sela lerai daun-daun pinus basah, berguguran serupa tangis bidadari pemungut mimpi"

"Kita selalu menunggu, hujan datang di sepi beranda, meluruhkan debu-debu luka"

"Disinilah kita, di sudut kota, menyesap hujan yang meriuh di lembah-lembah kenangan; melarungkan segenap perih luka"

"Kita menyimak setiap rinai hujan sebagai serenada kenangan, melangitkan khayalan tentang kerinduan masa-masa silam"

Halaman:

Editor: Ulul Uliyanto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x