10 Arti Mimpi Rambut Panjang, Salah Satunya Anda Akan Mengalami Masalah yang Cukup Berat

29 Juni 2022, 22:00 WIB
Ilustrasi Perempuan Rambut Panjang (StockSnap – Pixabay) /

Portal Kudus – Berikut 10 arti mimpi rambut Panjang, salah satunya anda akan mengalami masalah yang cukup berat.

Setiap orang pasti pernah mengalami yang namanya mimpi, dan mimpi itu sangat bermacam-macam, salah satunya mimpi memiliki rambut panjang.

Mimpi bisa diartikan akan mendatangkan kebaikan, bahkan juga keburukan.

Baca Juga: Arti Mimpi Rambut Panjang Pertanda Apa? Simak Penjelasan Berikut Ini

Berikut adalah 10 arti mimpi memiliki rambut panjang yang telah Tim Portal Kudus rangkum dari berbagai sumber.

Bagi sebagian orang, mimpi hanyalah sebagai bunga tidur.

Akan tetapi ada sebagian orang mempercayai sebuah mimpi bisa mendatangkan kebaikan maupun keburukan.

Baru-baru ini banyak pencarian terkait arti mimpi, salah satunya adalah mimpi memiliki rambut Panjang.


Apakah kamu pernah mimpi memiliki rambut panjang? Benarkah hal ini adalah sebuah pertanda datangnya keberuntungan? Simak apa tafsir dan artinya di artikel ini, ya!

Setiap orang pastinya pernah mengalami mimpi saat tidur.

Mimpi pun bisa terjadi beragam dan bahkan terasa aneh dan membingungkan.

Baca Juga: Apakah Inner Child Bisa Terluka? Simak Penjelasan Berikut tentang Inner Child yang Viral di Medsos

Beberapa orang juga percaya kalau mimpi tertentu kerap dikaitkan dengan pertanda sesuatu.

Salah satunya bermimpi memiliki rambut yang panjang.

Umumnya, mimpi ini terjadi pada wanita. Namun, terkadang pria juga bisa mengalaminya.

Apakah mimpi ini menandakan hal baik atau bahkan buruk?

Daripada penasaran, simak apa arti mimpi tersebut berikut ini ya!

10 Arti Mimpi Rambut Panjang

Baca Juga: Memahami Arti Time is Dying yang Viral di Media Sosial


1. Rambut Panjang Berkilau Pertanda Kesehatan Terjaga

Mimpi memiliki rambut panjang yang berkilau merupakan pertanda yang baik.

Kamu akan mendapatkan kesehatan dan juga berbagai kebaikan.

Jika orang yang mengalaminya sedang sakit, maka pertanda akan segera mendapat kesembuhan.

2. Mimpi Rambut Panjang & Lurus Pertanda Mendapat Rezeki

Bermimpi memiliki rambut yang lurus dan panjang juga merupakan pertanda yang baik.

Hal ini berkaitan dengan rezeki dan masalah percintaan.

Bisa jadi ini merupakan pertanda kalau dalam waktu dekat kamu akan memperoleh rezeki yang besar atau mendapatkan kelancaran dalam jodoh atau percintaan.

3. Rambut yang Diikat Pertanda Kemakmuran

Jika kamu bermimpi memiliki rambut panjang dan diikat, maka hal ini menandakan kemakmuran.

Baca Juga: Arti Dejavu Dalam Bahasa Gaul, Berikut Penjelasan Arti Dejavu yang Populer di Media Sosial

Arti mimpi ini adalah pertanda kalau kamu akan memperoleh kemakmuran dan kesehatan.

Kemakmuran dan kesehatan pun tidak hanya untuk orang yang memimpikannya, tetapi seluruh anggota keluarganya.

4. Rambut Panjang dan Rontok Pertanda Buruk

Arti mimpi memiliki rambut yang panjang dan rontok ternyata kurang mengenakan.
Menurut primbon Jawa, hal ini memiliki arti kalau kamu akan kehilangan sebuah benda yang dimiliki.

Ini merupakan pertanda agar kamu lebih berhati-hati dalam merawat dan menyimpan barang-barang yang kamu miliki.

5. Rambut Ikal & Panjang Pertanda Solusi Masalah

Pernah mimpi memiliki rambut ikal dan panjang?

Mimpi ini memiliki arti kalau kamu akan melewati berbagai rintangan dalam menyelesaikan masalah.

Namun jangan khawatir, hal ini menandakan kalau rintangan yang kamu hadapi tersebut akan membuat kamu menjadi lebih kuat.

6. Mimpi Rambut Panjang Dipotong Pertanda Buruk

Jika kamu mengalami mimpi yang satu ini, maka kamu harus waspada.

Pasalnya, hal ini merupakan sebuah pertanda buruk, karena kamu akan mengalami berbagai masalah yang berhubungan dengan rezeki.

Mungkin, ini bisa saja menjadi pertanda kalau kamu harus lebih menghemat pengeluaran.

Di sisi lain, hal ini adalah pertanda kalau salah satu anggota keluarga akan mengalami perceraian.

7. Rambut Tiba-tiba Panjang Menandakan Masalah

Baca Juga: Apakah Dejavu Berbahaya? Berikut Penjelasan Secara Ilmiahnya

Kalau kamu adalah pria yang bermimpi rambut tiba-tiba panjang seperti perempuan kamu harus berhati-hati.

Hal ini bisa jadi pertanda yang buruk, karena merupakan pertanda kamu akan mengalami permasalahan yang cukup berat dalam waktu dekat.

Artinya, kamu bisa jadi akan ditipu oleh seseorang dalam segi bisnis atau usaha.

8. Mencuci Rambut yang Panjang Pertanda Hal Baru

Bagi kamu yang mengalami mimpi mencuci rambut yang panjang dan ternyata tidak bisa disisir, ini menandakan langkah atau sesuatu yang baru.

Mimpi mencuci rambut panjang dapat menjadi sebuah pertanda mengenai hal atau jalan baru yang kamu tempuh dalam hidup.

9. Melihat Rambut Seseorang Panjang Pertanda Penyakit


Jika dalam mimpi kamu melihat seseorang yang kamu kenal memiliki rambut yang panjang, hal ini menjadi pertanda dalam waktu dekat orang yang kamu lihat itu akan terkena penyakit.

Semakin panjang rambut, semakin parah pula penyakitnya.

10. Menyisir Rambut yang Panjang Pertanda Kesombongan
Jika kamu bermimpi sedang menyisir rambut tanpa memedulikan sekitar, maka ini menjadi sebuah pertanda kalau kamu saat ini tengah berada di dalam kesombongan.

Hal ini menjadi pertanda saatnya untuk kamu mengubah dan memperbaiki sikap sinis dan sombong kamu selama ini.***

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler