Mimpi Gempa Bumi, Inilah Artinya menurut Primbon Jawa

16 Desember 2021, 19:18 WIB
Simak arti mimpi terjatuh dengan berbagai macam kondisi, sepeti jatuh dari pohon. /pexels.com/andre piacquadio

Portal Kudus – Mungkin dari kita pernah merasakan gempa bumi yang terjadi tiba-tiba saat sedang aktif beraktivitas.

Pernah juga mungkin kita mengalami mimpi dan di dalam alam bawah sadar itu kita seperti merasakan terjadi gempa bumi.

Lalu apa arti mimpi gempa bumi menurut Primbon Jawa? 

Baca Juga: Profil Singkat Gong Yoo, Aktor Pemeran Han Yoon Jae di Film The Silent Sea

Baca Juga: Ramalan Jayabaya Tahun 2022, Ada Fenomena Apa? Simak Penjelasannya

Dikutip dari berbagai sumber, ternyata jika kita mengalami mimpi  gempa bumi, Primbon Jawa menjelaskan arti atau maknanya seperti ini.

Gempa Bumi Berlangsung Lama

Jika dalam mimpi itu gempa bumi berlangsung lama, maka arti dari itu adalah kamu harus mewaspadai semua hal di lingkungan sekitar.

Baca Juga: Kingpin, Tokoh yang Akan Memulai Debut di MCU dalam Serial Hawkeye

Mulai dari aktivitas orang sekitar dan sebagainya.

Pasalnya, menurut Primbon Jawa arti dari mimpi itu akan ada sesuatu yang terjadi mendadak.

Gempa Bumi dan Berlindung

Primbon Jawa menjelaskan bahwa arti mimpi gempa bumi dan kamu bisa berlindung, itu merupakan pertanda kamu akan dapat mengatasi masalah serumit apapun.

Gempa Bumi Akibatkan Banyak Kerusakan

Menurut Primbon Jawa, arti mimpi gempa bumi yang mengakibatkan banyak kerusakan, adalah sebuah pertanda kamu harus hati-hati.

Kamu akan mendapat masalah. Tak menutup kemungkinan dengan orang lain atau orang terdekat.

Gempa Bumi Disertai Banjir

Mimpi gempa bumi disertai banjir merupakan pertanda bahwa kamu akan mengalami sesuatu yang buruk di dalam kehidupan kamu. 

Oleh sebab itu, jika kamu mendapatkan mimpi seperti ini, sebaiknya kamu lebih banyak beribadah dan selalu hati-hati dalam melakukan sesuatu.

Gempa Bumi dan Rumah Roboh

Jika mimpi gempa bumi dan rumah roboh merupakan pertanda ada kabar buruk dari seseorang yang tinggalnya jauh.

Selain itu, mimpi ini juga menjadi pertanda bahwa kamu akan menyelesaikan beberapa tindakan penting dan juga perubahan besar dalam hidup kamu.

Gempa Bumi Berlangsung Pendek

Kata Primbon Jawa, mimpi gempa bumi berlangsung pendek merupakan pertanda dalam waktu dekat kamu akan merasakan perubahan kondisi keuanganmu yang cenderung menurun.

Makna lainnya, ini kesempatan untuk mewujudkan keinginanmu.

Akan tetapi, kamu jangan gegabah maupun ceroboh dalam bertindak karena keinginamu itu bisa memicu pertengkaran.

Itulah arti mimpi gempa bumi menurut Primbon Jawa.***

Editor: Sugiharto

Tags

Terkini

Terpopuler