Segera Cair Bantuan Subsidi Gaji, Untuk Guru, Tenaga Kependidikan dan Dosen Non PNS Binaan Kemenag.

- 11 November 2020, 07:00 WIB
Menteri Agama (Menag)  Fachrul Razi saat menyampaikan keynote speech dalam Launching Kolaborasi Program Badan Amil Zakat Nasional dengan Islamic Development Bank (IsDB) tahun 2020, Kamis 5 November 2020.
Menteri Agama (Menag) Fachrul Razi saat menyampaikan keynote speech dalam Launching Kolaborasi Program Badan Amil Zakat Nasional dengan Islamic Development Bank (IsDB) tahun 2020, Kamis 5 November 2020. /kemenag.go.id

Portal Kudus – Kementerian Agama telah mengajukan usulan bantuan subsisi gaji bagi guru dan tenaga kependidikan (GTK) Non PNS tahun anggaran 2020.

Surat usulan sudah disampaikan oleh Menteri Agama Fachrul Razi kepada Menteri Koordinator Bidang Perekonomian pada 19 Oktober 2020.

Diungkapkan direktur Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah M Zain dalam siaran perss yang dirangkum portalkudus dari Humas Kemenag RI Selasa 03 November 2020, total ada 745.415 orang yang tervalidasi dan diajukan sebagai calon penerima Bantuan Subsidi Gaji (BSG).

Baca Juga: Kemenag, Reformasi Kualitas Pendidikan Madrasah Dengan Sistem e-RKAM.

“Alhamdulillah proses validasi oleh BPJS sudah selesai. Ada 745.415 guru, tenaga kependidikan, dan dosen bukan PNS binaan Kementerian Agama yang tervalidasi,” terang M Zain di Jakarta.

Proses validasi Guru dan Tenaga Kependidikan serta dosen bukan PNS binaan Kementerian Agama yang dilakukan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) sudah selesai.

“Saat ini, hasil validasi BPJS sedang diajukan ke Kementerian Keuangan untuk mendapatkan bantuan subsidi gaji,” sambungnya.

Baca Juga: Simak Daftar Desa Yang Terdampak dan Jenis Evakuasinya, Antisipasi Dampak Merapi.

Menurut Zain, bersamaan dengan pengajuan hasil validasi BPJS ke Kemenkeu, pihak Itjen Kementerian Agama selaku Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP) melakukan review sebagai bagian dari pengawasan internal. 

Halaman:

Editor: Sugiharto

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x