Mulai ada Kemacetan, Satlantas Polres Kudus Terapkan Sistem Contraflow dari Kudus ke Arah Demak

- 7 Juni 2024, 09:32 WIB
Satlantas Polres Kudus
Satlantas Polres Kudus /Instagram @polreskudus

Portal Kudus - Satlantas Polres Kudus memberlakukan sistem contraflow untuk mengurai kemacetan di perbatasan Kudus arah Demak, atau di sekitar Jembatan Tanggulangin.

Untuk diketahui, kemacetan terjadi adanya perbaikan jalan di Karanganyar Demak.

Kasatlantas Polres Kudus, AKP I Putu Asti HS melalui Kanit Turjawali, Harinto Mulyo mengatakan, pihaknya memberlakukan sistem contraflow atau rekayasa arus lalulintas dengan selektif.

Artinya jika memang terjadi kemacetan atau penumpukan kendaraan sampai memanjang akan diberlakukan contraflow. Sebaliknya jika tidak terjadi kepadatan sistem contraflow tidak diberlakukan.

Baca Juga: Jam Segini Waktu Adzan Sholat 5 Waktu untuk Wilayah Klaten pada Hari Ini 7 Juni 2024, Cek Sekarang

“Upaya dari Satlantas, kita laksanakan contraflow atau rekayasa lalulintas dari arah lingkar atau dari arah kota kita contraflow jalur kanan lewat depan SPBU matahari. Alhamdulillah siang ini setelah dilaksanakan giat rekayasa arus lalu lintas, mulai berangsur-angsur lancar dan tidak ada antrian yang memanjang,” bebernya pada Kamis, 6 Juni 2024.

Puncak kemacetan di sekitar jembatan Tanggulangin terjadi rata-rata pada pagi pukul 6.00-9.00 WIB dan sore pukul 16.00-21.00 WIB.

“Untuk puncak kepadatan, biasa terjadi pagi dan sore hari, di jam sibuk mulai masyarakat beraktivitas berangkat kerja dan pulang kerja. Sehingga untuk mengantisipasi kepadatan di seputaran Tanggulangin, mulai pagi hingga sore kita siapkan anggota dari personel Satlantas Polres Kudus,” ungkapnya.

Baca Juga: Jam Segini Waktu Adzan Sholat 5 Waktu untuk Wilayah Batang pada Hari Ini 7 Juni 2024, Cek Sekarang

Penyiapan personel tersebut dilakukan guna melihat kondisi arus lalulintas saat terjadinya kemacetan.

Pihaknya juga menghimbau kepada pengguna jalan untuk tetap selalu berhati-hati dan mematuhi rambu-rambu lalulintas. Karena keselamatan di jalan paling utama dalam berkendara.

“Kami himbau kepada pengguna jalan, mengingat pada saat ini terjadi kepadatan di seputaran Tanggulangin untuk pengguna jalan selalu berhati-hati, patuhi rambu-rambu lalulintas dan utama tetap bersabar, karena keluarga anda menunggu di rumah,” pungkasnya.***

Editor: Kartika Kudus


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah