Rumah Sehat Adalah Halaman Asri, Teratur, Indah, dan Nyaman

- 12 Oktober 2021, 21:19 WIB
Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Kudus Mawar Hartopo
Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Kudus Mawar Hartopo /Jatengprov.go.id/

Portal Kudus - Hal itu disampaikan Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Kudus Mawar Hartopo saat meninjau rumah sehat dan pemanfaatan pekarangan di Desa Colo, Dawe dan Desa Karangbener, Bae pada 12 Oktober 2021.

Menurutnya, pemanfaatan pekarangan sangat bermanfaat guna meningkatkan ketahanan pangan keluarga. Selain itu, hasil sayur, buah, dan tanaman obat dapat dimanfaatkan sebagai pemenuhan kebutuhan gizi keluarga. Nilai ekonomis juga didapat karena turut mengurangi biaya kebutuhan belanja dapur.

Baca Juga: 365 UKM di Magelang Ikut Pelatihan Literasi Digital dengan Dekranas

“Pemanfaatan pekarangan bisa bermanfaat memberikan tambahan sumber pangan di tingkat rumah tangga. Bahan dapur, seperti daun pandan, serai, cabai tidak perlu sedikit-sedikit beli, sehingga kualitas konsumsi pangan juga terpenuhi,” ujar Mawar.

Baca Juga: Kodim 0714 Salatiga Salurkan Bantuan Untuk Pedagang Kaki Lima dan Warung

Mawar mengapresiasi warga yang sudah menerapkan program halaman asri, teratur, indah, dan nyaman (Hatinya) PKK. Karena rumah sehat tidak selalu rumah mewah, namun cukup rumah sederhana asal bersih, rapi, dan asri. Sehingga, diharapkan dapat menjadi contoh bagi masyarakat lainnya.

Baca Juga: Dinda Putri Lestari, Atlet Taekwondo Asal Temanggung Meraih Medali Emas di PON Papua 2021

“Rumah sehat dengan pemanfaatan pekarangan yang menjadi contoh adalah rumah sederhana, yang halamannya dimanfaatkan untuk tanaman toga atau apotek hidup, tanaman sayur atau buah, yang tentunya kebersihannya juga terjaga,” pungkasnya.***

Editor: Sugiharto

Sumber: Jatengprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah