Al Anfal Ayat 41 Arab Latin dan Terjemahannya, QS Al Anfal 41 Landasan Nuzulul Quran 17 Ramadhan

- 6 April 2023, 08:45 WIB
Al Anfal 41 Arab Latin dan Terjemahannya, QS Al Anfal 41 Landasan Nuzulul Quran 17 Ramadhan
Al Anfal 41 Arab Latin dan Terjemahannya, QS Al Anfal 41 Landasan Nuzulul Quran 17 Ramadhan /UNSPLASH/Masjid Pogung Dalangan/

Al Anfal 41 Terjemahan

Ketahuilah, sesungguhnya apa saja yang dapat kamu peroleh sebagai rampasan perang, maka sesungguhnya seperlima untuk Allah, Rasul, kerabat Rasul, anak-anak yatim, orang-orang miskin dan ibnussabil, jika kamu beriman kepada Allah dan kepada apa yang kami turunkan kepada hamba Kami (Muhammad) di hari Furqaan, yaitu di hari bertemunya dua pasukan. Dan Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu. (Q.S. Al-Anfal : 41).

Tafsir Al Anfal 41 Ringkas Kemenag

Setelah memerintahkan umat Islam memerangi orang-orang kafir jika mereka memerangi umat Islam, maka pada ayat ini Allah menjelaskan ketentuan pembagian ganimah, yang ketentuannya hanya dilakukan oleh Allah semata. Karena itu, ketahuilah, wahai orang-orang beriman, sesungguhnya segala yang kamu peroleh sebagai rampasan perang, yaitu harta yang diperoleh dari orang-orang kafir melalui pertempuran, maka seperlima untuk Allah, Rasul yang digunakan untuk kemaslahatan umat yang ditetapkan sendiri oleh beliau, kerabat Rasul, Bani Hasyim dan Bani Muatt­alib, anak yatim piatu, karena mereka kehilangan orang tua yang bertanggung jawab untuk membiayai hidupnya, orang miskin yang membutuhkan bantuan, dan ibnu sabil, yaitu orang yang kehabisan bekal ketika sedang dalam perjalanan. Demikian ini,

Itu dia informasi terkait surat Al Anfal ayat 41 tulisan Arab latin dan terjemahan. Al Anfal 41 sebagai dasar peristiwa Nuzulul Quran tanggal 17 Ramadhan lengkap dengan tafsir ringkas Al Anfal 41 menurut Kemenag.***

Halaman:

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib

Sumber: mui.or.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah