Spesial Khutbah Jumat tentang Belajar Keimanan, Sabar, dan Akhlak Mulia dari Rumaysho Ummu Sulaim

- 6 Agustus 2022, 15:14 WIB
Ilustrasi Khutbah Jumat Edisi Muharram
Ilustrasi Khutbah Jumat Edisi Muharram /Pixabay.com/goldbug

Portal Kudus - Ummu Sulaim atau yang biasa dikenal dengan nama Rumaysho. Ummu Sulaim merupakan ibu dari Anas bin Malik, pelayan Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam.

Rumaysho merupakan sahabiyah Anshar yang memiliki kisah menarik yang bisa dijadikan pelajaran terkait keimanan, sabar, dan akhlak mulianya.

Hal yang pertama yakni tentang keimanan.

Ketika Ummu Sulaim tertarik pada Abu Thalhah yang saat itu belum beragama Islam, Ummu Sulaim mengatakan, "saya tertarik kepadamu dan semisalmu juga mendatangiku. Sayangnya, kamu laki-laki kafir, saya wanita muslimah. Jika kamu masuk Islam, itu sudah cukup menjadi maharku, aku tidak meminta mahar yang lainnya lagi."

Baca Juga: Kumpulan Puisi Untuk Menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia

Setelah perkataan tersebut, Abu Thalhah masuk Islam dan menikahi Ummu Sulaim.

Pelajaran yang didapatkan dari kejadian tersebut adalah bagaimana kuatnya Ummu Sulaim memegang teguh agamanya, mempertahankan keimanannya dengan kokoh.

Walaupun dihadapkan dengan pria yang disukainya, tapi tetap mempertahankan keimanan dan tidak mengejar dunia terbukti dengan Ummu Sulaim tidak meminta mahar lainnya jika Abu Thalhah masuk Islam.

Itulah betapa pentingnya mempertahankan keimanan, bukan lantas mengejar dunia hingga meninggalkan agama.

Halaman:

Editor: Ahmad Khakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x