8 Peristiwa yang Terjadi Pada Bulan Muharram, Simak Penjelasan Berikut

- 29 Juli 2022, 05:23 WIB
8 Peristiwa yang Terjadi Pada Bulan Muharram, Simak Penjelasan Berikut
8 Peristiwa yang Terjadi Pada Bulan Muharram, Simak Penjelasan Berikut /Pixabay.com/jeffjacobs1990/

Portal Kudus - Tahun baru Islam, untuk penanggalan Hijriah tanggal 1 Muharram 1444 H yang akan jatuh pada tanggal 30 Juli 2022.

Muharram merupakan bulan pertama pada kalender Islam atau Hijriah. Berdasarkan sejarah ketika Nabi Muhammad SAW hijrah dari Mekah ke Madinah. Kemudian hijrah tersebut menjadi awal berdirinya masyarakat Islam yang berdaulat di kota Madinah.

Oleh karena itu, Muharram dijadikan bulan pertama pada kalender Hijriah.

Pada bulan ini dianggap sebagai bulan yang suci atau penuh kemuliaan. Adapun Muharram menjadi salah satu bulan yang suci diantara bulan-bulan yang dimuliakan selain Dzulqa’dah, Dzulhijjah, dan Rajab.

Baca Juga: Sinopsis Film Barbarian, Kisah Mengerikan Di Penginapan Barbarian

Sebagaimana di dalam Al-qur’an, Allah SWT berfirman:

“Sesungguhnya bilangan bulan pada sisi Allah SWT ialah dua belas bulan, dalam ketetapan Allah di waktu Dia menciptakan langit dan bumi, diantaranya empat bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menganiaya diri kamu dalam bulan yang empat itu…”. (QS. At Taubah:36).

Sebab pada bulan ini dianggap bulan yang mulia. Tak sedikit umat Islam melaksanakan beberapa jenis amalan sunnah yang dilaksanakan pada bulan Muharram.

Selain dianggap bulan yang mulia, ada beberapa peristiwa yang terjadi pada bulan Muharram sehingga menjadi sejarah dalam perkembangan Islam.

Halaman:

Editor: Ahmad Khakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah