4 Doa Dijauhkan dari Orang Jahat, Baca Doa Berikut Agar Terhindar dari Kejahatan dan Niat Buruk Orang Lain

- 16 Juni 2022, 21:32 WIB
Ilustrasi 4 Doa Dijauhkan dari Orang Jahat, Baca Doa Berikut Agar Terhindar dari Kejahatan dan Niat Buruk Orang Lain
Ilustrasi 4 Doa Dijauhkan dari Orang Jahat, Baca Doa Berikut Agar Terhindar dari Kejahatan dan Niat Buruk Orang Lain /Abdulla Alkettab/Pexels

Portal Kudus – Berikut ini doa dijauhkan dari orang jahat agar terhindar dari kejahatan dan niat buruk orang lain.

Doa dijauhkan dari orang jahat berikut ini dapat dibaca untuk memohon perlindungan kepada Allah dari kejahatan dan kedzaliman orang lain.

Doa dijauhkan dari orang jahat dapat dibaca setiap setelah sholat lima waktu maupun dibaca diluar sholat.

Dalam hidup, tidak semua orang memiliki tujuan baik saat memutuskan untuk berhubungan sosial.

Ada kalanya seseorang memiliki niat buruk atau niat jahat pada diri kita.

Baca Juga: Doa Kanzul Arsy dan Artinya, Berikut Bacaan Doa Kanzul Arsy Lengkap Teks Arab, Latin, dan Terjemah Indonesia

Bahkan, orang yang kita anggap memiliki hubungan dekat dengan kita terkadang memiliki niat buruk yang disembunyikan.

Oleh karena itu, sebagai kaum muslim, kita dianjurkan untuk berdoa kepada Allah, memohon perlindunganNya agar dicegah, dijauhkan, serta dihindarkan dari kejahatan orang lain.

Berikut ini doa dijauhkan dari orang jahat yang dilansir Portal Kudus dari berbagai sumber:

1. Doa Zikir Pagi Petang

Bismillahilladzi laa yadhurru ma’asmihi syai-un fil ardhi wa laa fis samaa’ wa huwas samii’ul ‘aliim.

Artinya: “Dengan nama Allah yang bila disebut, segala sesuatu di bumi dan langit tidak akan berbahaya, Dia-lah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.”

Baca Juga: 8 Doa dalam Al Quran Surah Al Baqarah, Ada Doa Diberi Anak hingga Diangkat dari Beban Hidup

2. Doa Dijauhkan dari Musuh yang Jahat

Allahumma ya munazzilal kitab, wa mujriyas sahab, wa hazimal ahzab, ihzimhum wanshurna ‘alaihim.

Artinya: “Ya Allah, wahai Zat yang menurunkan Al-Qur’an berangsur-angsur, penggerak awan, pengusir kelompok (jahat), usirlah mereka dan menangkanlah kami atas mereka.”

3. Doa Nabi Musa

Robbi Najjinii Minal-Qoumizh-Zhalimiin.

Artinya: “Ya Allah, Selamatkanlah aku dari kaum yang hendak menzalimiku.”

Baca Juga: Doa Setelah Sholat Shubuh dan Maghrib Agar Dilindungi dari Kejahatan dan Api Neraka

4. Doa Agar Terhindar dari Pengaruh Buruk Orang Lain

Allahumma inni a’udzubika min yaumis su’ wa min lailatis su’ wa min sa’atis su’ wa min shahibis su’ wa min jaris su’ fi daril muqamah.

Artinya: “Ya Allah sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari hati yang buruk, malam yang buruk, waktu yang buruk teman yang buruk, dan dari tetangga yang buruk di tempat tinggalku.”

Demikian 4 doa dijauhkan dari orang jahat agar terhindar dari kejahatan dan niat buruk orang lain.***

Editor: Ahmad Khakim

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah