Doa Malam Lailatul Qadar yang Diajarkan Rasulullah SAW Teks Arab, Latin, dan Artinya

- 22 April 2022, 00:32 WIB
Ilustrasi Doa Malam Lailatul Qadar yang Diajarkan Rasulullah SAW Teks Arab, Latin, dan Artinya
Ilustrasi Doa Malam Lailatul Qadar yang Diajarkan Rasulullah SAW Teks Arab, Latin, dan Artinya /@sanayakids

Baca Juga: Lebaran 2022 Tanggal Berapa? Simak Tanggal Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah dan Jadwal Sidang Isbat Kemenag

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ: مَنْ قَامَ لَيْلَةَ الْقَدْرِ إِيمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ رواه البخاري (1901)، ومسلم (759)

Artinya: Dari Abu Hurairah R.A, dari Rasulullah SAW bersabda, “Barang siapa melaksanakan sholat pada malam Lailatul Qadar karena iman dan mengharap pahala dari Allah, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni”. (HR. Bukhari dan Muslim)

Pada malam Lailatul Qadar, Rasulullah SAW mengajarkan umatnya untuk memperbanyak membaca doa Lailatul Qadar.

Doa malam Lailatul Qadar diriwayatkan oleh Imam Tirmidzi, Imam Nasa'i, dan Imam Ibnu Majah dalam Kitab Riyadhus Shalihin oleh Imam an-Nawawi melalui sanad Aisyah RA yang berkata,

Baca Juga: Niat Zakat Fitrah Arab untuk Diri Sendiri, Istri, dan Anak Lengkap dengan Terjemahnya

يَا رَسُولَ اللَّهِ أَرَأَيْتَ إِنْ عَلِمْتُ أَىُّ لَيْلَةٍ لَيْلَةُ الْقَدْرِ مَا أَقُولُ فِيهَا قَالَ قُولِى اللَّهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌّ تُحِبُّ الْعَفْوَ فَاعْفُ عَنِّى اللَّهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌّ تُحِبُّ الْعَفْوَ فَاعْفُ عَنِّي

Artinya: "Wahai Rasulullah, bagaimana bila aku mengetahui malam Lailatul Qadar, apa yang harus aku ucapkan?" Beliau (Rasulullah SAW) menjawab, "Ucapkanlah, Allaahumma innaka 'afuwwun tuhibbul 'afwa fa'fu 'annii (Ya, Allah sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf, dan suka memberi maaf, maka maafkanlah aku),'" (HR Tirmidzi)

Berdasarkan pada hadits tersebut, potongan doa malam Lailatul Qadar sesuai sunnah Rasulullah SAW adalah sebagai berikut,

اللَّهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌّ تُحِبُّ الْعَفْوَ فَاعْفُ عَنِّي

Halaman:

Editor: Ahmad Khakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah