Kapan Waktu Doa Mustajab? Berikut Ini 13 Waktu yang Mustajab Agar Doa Cepat Terkabulkan

- 26 Februari 2022, 20:55 WIB
ilustrasi doa
ilustrasi doa /tangkapan layar/freepik

 

Portal Kudus – Doa merupakan suatu kewajiban yang patut dilaksanakan setiap muslim karena sejatinya manusia selalu butuh terhadap Yang Maha Kuasa.

Agar apa yang kita doakan cepat terkabulkan, salah satunya harus memperhatikan waktu saat berdoa.

Pentingnya berdoa ada dalam Al Quran Surat Ghafir ayat 60 yang berbunyi:

Baca Juga: Ini Cara Main Game Jentle Garden Lengkap LINK Download Jentle Garden APK Mod 1.1 Dapatkan Hadiah Eksklusif!

ادْعُونِي أَسْتَجِبْ لَكُمْ إِنَّ الَّذِينَ يَسْتَكْبِرُونَ عَنْ عِبَادَتِي سَيَدْخُلُونَ جَهَنَّمَ دَاخِرِينَ

“Berdoalah kepadaKu, Aku akan kabulkan doa kalian. Sungguh orang-orang yang menyombongkan diri karena enggan beribadah kepada-Ku, akan dimasukkan ke dalam neraka Jahannam dalam keadaan hina dina”

Dari ayat diatas kita diperintahkan untuk senantiasa berdoa baik di waktu pagi maupun petang.

Allah juga telah berjanji jika mau berdoa, apa yang kita butuhkan akan terpenuhi atas izin Allah.

Baca Juga: Arti Srepet dalam Bahasa Gaul Berikut Penjelasan Srepet Artinya dalam Bahasa Jawa

Berikut ini adalah  13 Waktu yang Mustajab Agar Doa Cepat Terkabulkan, seperti yang telah Portal Kudus lansir dari buku Pedoman Doa dan Dzikir Mujarab karya Labib MZ.

  1. Waktu mendengar Adzan
  2. Waktu antara Adzan dan Iqamah
  3. Waktu malam Jumat
  4. Waktu Sholat Jumat
  5. Waktu sujud
  6. Waktu selesai sholat fardhu
  7. Waktu bulan Ramadhan
  8. Waktu malam Lailatul Qadar
  9. Waktu khatam Alquran
  10. Waktu wukuf di Arafah
  11. Waktu minum air Zam-zam
  12. Waktu perang sedang berkecamuk
  13. Waktu pengajian agama

 Baca Juga: LINK Download dan Nonton Drama F4 Thailand Episode 10 Sub Indo di VIU Tayang Malam Ini, Sabtu 26 Februari 2022

Itulah diantaranya waktu-waktu yang sangat baik untuk berdoa.

Waktu-waktu tersebut memiliki kemungkinan terbesar doa kita akan terkabulkan.

Untuk itu, usahakanlah di waktu tersebut agar selalu berdoa memohon kepada Allah SWT.***

Editor: Sugiharto

Sumber: buku Pedoman Doa dan Dzikir Mujarab karya Labib MZ


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah