Rebo Wekasan 2021 Hari Kesialan? Rabu Terakhir Bulan Safar Hari Diturunkannya Ribuan Bala' Musibah Apa Iya?

- 15 September 2021, 13:49 WIB
Rebo Wekasan 2021 Apa Hari Kesialan? Hari Rabu Terakhir Bulan Safar Hari Diturunkannya Ribuan Bala' Apa Iya?
Rebo Wekasan 2021 Apa Hari Kesialan? Hari Rabu Terakhir Bulan Safar Hari Diturunkannya Ribuan Bala' Apa Iya? /Pixabay/photo-graphe

Portal Kudus - Hari Rabu terakhir dalam bulan Safar yang tahun ini jatuh pada Rabu, 14 Oktober 2020.

Terdapat tradisi yang dikenal dengan istilah Rebo Wekasan atau Rabu Pungkasan.

Ada sebuah anggapan yang populer di sebagian kalangan kaum muslimin Indonesia bahwa hari Rabu terakhir bulan Safar adalah hari yang teramat sial.

Baca Juga: Kata kata HUT PMI 2021, Pasang Twibbon HUT PMI 2021 dan Ucapan HUT PMI Upload di Wa, IG, FB Kalian

Keyakinan ini didasarkan pada keterangan sebagian ulama tasawuf yang konon melihat turunnya ribuan bala’ (musibah) pada hari tersebut.

Keterangan tersebut banyak diikuti dan diyakini sebagai sebuah kebenaran oleh sebagian kalangan sehingga untuk menepis bala’ tersebut kemudian dilakukan beberapa adat istiadat yang dianggap ampuh untuk menanggulanginya.

Dari sudut pandang aqidah, keyakinan seperti itu sebenarnya justru membuka pintu bala’ itu sendiri.

Baca Juga: Ini Alasan Celine Evangelista Putus Sekolah Saat SMP, Celine: Aku Harus Kerja, Ekonomi Keluarga Lagi Terpuruk

Sebab Allah memang menyesuaikan rahmat atas seorang hamba sesuai dengan prasangka hamba itu sendiri daripada meyakini hari tersebut sebagai hari sial.

Kenapa kita tak meyakininya sebagai hari penuh berkah saja? Meyakini hari Rabu sebagai hari berkah justru punya landasan aqidah yang kuat.

Dalam sebuah hadits disebutkan bahwa hari Rabu adalah hari di mana Allah menciptakan nur (cahaya) alam semesta.

Baca Juga: Hari Jadi PMI 2021 Simak Sejarah PMI dan Ramaikan dengan Twibbon HUT PMI 2021 di Twibbonize Gratis

Keistimewaan hari Rabu sebagaimana disebutkan di atas tak hanya berlaku pada tanggal tertentu tetapi berlaku sepanjang masa setiap minggunya, tak terkecuali hari Rabu terakhir bulan Safar.

Terkait dengan mukasyafah (penerawangan) sebagian tokoh Tasawuf bahwa hari Rebo Wekasan merupakan hari buntung, maka perlu diketahui bahwa tokoh Tasawuf tak seluruhnya meyakini demikian.

Sebagian justru mengatakan bahwa hari Rabu secara umum adalah hari untung sebab penuh berkah.

Baca Juga: Maksud FYP TikTok Adalah? Cek Jadwal FYP TikTok Hari Ini Rabu Simak Jam FYP TikTok Agar Video FYP

Demikian informasi terkait Hari Rabu terakhir bulan Safar atau Rebo Wekasan.***

Editor: Ulul Uliyanto

Sumber: NU Online


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x