Wajib Tahu, Berikut Dosa yang Tidak Diampuni di Malam Nisfu Sya’ban

7 Maret 2023, 19:38 WIB
ilustrasi: Berikut Dosa yang Tidak Diampuni di Malam Nisfu Sya’ban /pixabay/xegxef

 

Portal Kudus –  Malam Nisfu Sya’ban memiliki banyak keistimewaan. Salah satunya adalah pengampunan dosa bagi orang mukmin. Namun ada pula dosa yang tidak diampuni di malam Nisfu Sya’ban.

Bulan Sya’ban memiliki banyak keutamaan. Disebutkan dalam hadis riwayat ‘Aisyah, Rasulullah menganjurkan untuk memperbanyak puasa sunnah di bulan Sya’ban dibanding bulan lainnya.

Malam pertengahan di bulan Sya’ban atau malam Nisfu Sya’ban atau malam merupakan salah satu waktu istimewa dalam Islam.

 

Salah satunya adalah pengampunan, sehingga malam ini juga disebut sebagai lailatul maghfirah (malam pengampunan). Meski demikian, ada dosa yang dianggap sebagai dosa berat dan tidak diampuni.

Baca Juga: HUKUM Berhubungan Intim Suami Istri di Malam Nisfu Syaban Apakah Boleh? Ini Hukum Jima di Tanggal 15 Syaban

Salah satunya tertuang dalam hadits berikut:

يطَّلِعُ اللهُ إلى جَمِيْعِ خَلقِه ليلةِ النِّصفِ مِن شعبانَ فيغفِرُ لِجَمِيْعِ خَلْقِه إلَّا لِمُشْرِكٍ أَوْ مُشاحِنٍ 

 

Artinya: “Allah memandang semua makhluk-Nya pada malam Nisfu Sya‘ban kemudian mengampuni dosa mereka kecuali dosa musyrik dan dosa kemunafikan yang menyebabkan perpecahan.” (HR Imam At-Thabrani dan Ibnu Hibban dari Mu‘adz bin Jabal).

Baca Juga: Istimewa, Allah Tak Merahasiakan Malam Nisfu Syaban, Ini Sebabnya

Dari hadits tersebut disebutkan bahwa Allah SWT menganjurkan umatNya untuk melakukan AMalan sunnah seperti shalat dan memperbanyak doa. Dalam hadits tersebut juga disebutkan ada dosa yang tidak diampuni, yaitu perbuatan musyrik (menyekutukan Allah) dan perbuatan munafik yang menyebabkan perpecahan.

Hadits tersebut masih dapat diamalkan meski tergolong dalam hadits dha’if (lemah), karena terkait dengan fadhâilul a’mâl. Kedhaifannya juga tidak terlalu parah. Hal ini merupakan pendapat mayoritas ulama hadits, seperti yang telah disebutkan oleh Imam An-Nawawi dalam kitab Taqrîb-nya.  

Baca Juga: DOA Berbuka Puasa Nisfu Syaban Lengkap, Teks Arab, Latin dan Artinya, Simak Doa Buka Puasa Nisfu Sya'ban

Menurut Sayyid Muhammad bin Alawi al-Maliki, dosa-dosa yang tergolong sebagai dosa besar juga tidak akan diampuni pada malam-malam pengampunan dosa seperti di malam Nisfu Sya‘ban dan juga malam-malam pengampunan yang lain.

Penegasan akan dosa yang tidak diampuni ini juga tertuang dalam hadits riwayat Bukhari, Tirmidzi, dan An-Nasa’i dari Ibnu Mas‘ud yang artinya:  

Baca Juga: PANDUAN Niat dan Tata Cara Sholat Malam Nisfu Sya'ban 1444 H Lengkap Tulisan Arab Sampai Terjemahan

 “Abdullah bin Mas’ud bertanya, ‘Wahai Rasulullah, dosa apakah yang paling berat?’ Kemudian Rasulullah menjawab, ‘menjadikan suatu hal sebagai persamaan dari Allah yang telah menciptakanmu (syirik).’ Kemudian Abdullah berkata, ‘Apalagi wahai Rasulullah?’ Rasul menjawab, ‘Membunuh orang tuamu karena engkau takut dia makan bersamamu.’ Abdullah bertanya lagi, ‘Kemudian apalagi wahai Rasul?’ ‘Kamu berzina dengan istri tetanggamu.”

Dosa yang tak diampuni ini patut dijauhi, baik di malam nisfu Sya‘ban maupun di bulan Ramadhan, asyhurul hurum, serta malam-malam ampunan yang lain.***

 

Editor: Sugiharto

Sumber: Berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler