Kumpulan Ayat Alquran tentang Maulid Nabi Muhammad SAW untuk Mauidlah Hasanah Pengajian Umum Maulidirrosul

7 Oktober 2022, 21:21 WIB
Ilustrasi Kumpulan Ayat Alquran tentang Maulid Nabi Muhammad SAW untuk Mauidlah Hasanah Pengajian Umum Maulidirrosul /Freepik.com/freepik

Portal Kudus - Disajikan kumpulan ayat Alquran tentang Maulid Nabi Muhammad SAW untuk maudlah hasanah pengajian umum maulidirrosul di artikel berikut ini.

Anda mencari kumpulan ayat Alquran tentang Maulid Nabi Muhammad SAW untuk maudlah hasanah pengajian umum maulidirrosul?

Kumpulan ayat Alquran tentang Maulid Nabi Muhammad SAW untuk maudlah hasanah pengajian umum maulidirrosul di artikel ini bisa dijadikan rujukan.

Simak kumpulan ayat Alquran tentang Maulid Nabi Muhammad SAW untuk maudlah hasanah pengajian umum maulidirrosul dalam artikel berikut ini.

Baca Juga: LINK Download 500 Background Spanduk Maulid Nabi Muhammad SAW 2022 untuk Acara Pengajian Umum Maulid Rasul

Rabiul Awal adalah salah satu bulan dalam kalender Hijriah yang mendapat perhatian khusus bagi umat muslim.

Pasalnya, pada bulan tersebutlah manusia paling mulia, yaitu Nabi Muhammad SAW dilahirkan ke dunia, tepatnya tanggal 12.

Pada bulan Rabilu Awal, sebagian umat Islam membuat perayaan maulidirrosul dalam rangka memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW.

Perayaan tersebut biasanya berupa pengajian umum yang diisi dengan ceramah mengenai kelahiran Nabi Muhammad SAW.

Umumnya, dalam sebuah ceramah atau pidato Maulid, penceramah mengutip ayat tentang Nabi Muhammad di dalam Alquran.

Ayat tersebut biasanya dibaca sebagai mukadimah ceramah atau bisa menjadi bahan topik saat berpidato.

Untuk itu, Fokus Rembang membagikan beberapa ayat Alquran tentang Nabi Muhammad yang dapat digunakan sebagi kutipan saat ceramah Maulid.

Ayat Alquran tentang Maulid Nabi Muhammad SAW

1. Surah Al-Ahzab Ayat 21

Ayat Alquran yang paling sering dikutip penceramah untuk pidato Maulid adalah surah Al-Ahzab ayat ke 21.

Bunyi ayat tersebut adalah sebagai berikut,

لَقَدۡ كَانَ لَكُمۡ فِىۡ رَسُوۡلِ اللّٰهِ اُسۡوَةٌ حَسَنَةٌ لِّمَنۡ كَانَ يَرۡجُوا اللّٰهَ وَالۡيَوۡمَ الۡاٰخِرَ وَذَكَرَ اللّٰهَ كَثِيۡرًا

Laqad kaana lakum fii Rasuulil laahi uswatun hasanatul liman kaana yarjul laaha wal yawmal Aakhira wa azkaral laaha kasiiraa

Artinya: "Sungguh, telah ada pada (diri) Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari Kiamat dan yang banyak mengingat Allah."

Baca Juga: DOWNLOAD Teks MC Maulid Nabi Muhammad SAW 12 Rabiul Awal 1444 Hijriah PDF DOC, Contoh Naskah Susunan Acara

2. Surah At-taubah Ayat 128

Ayat lain dalam Alquran yang dapat digunakan sebagai kutipan pidato Maulid adalah surah At-Taubah ayat 128.

Ayat ini juga menjadi kutipan awal pada kitab Maulid Al-Barzanji. Bunyi ayat tersebut adalah sebagai beriktu,

لَـقَدۡ جَآءَكُمۡ رَسُوۡلٌ مِّنۡ اَنۡفُسِكُمۡ عَزِيۡزٌ عَلَيۡهِ مَا عَنِتُّمۡ حَرِيۡصٌ عَلَيۡكُمۡ بِالۡمُؤۡمِنِيۡنَ رَءُوۡفٌ رَّحِيۡمٌ‏

Laqad jaaa'akum Rasuulum min anfusikum 'aziizun 'alaihi maa 'anittum hariisun 'alaikum bilmu'miniina ra'uufur rahiim

Artinya: "Sungguh, telah datang kepadamu seorang rasul dari kaummu sendiri, berat terasa olehnya penderitaan yang kamu alami, (dia) sangat menginginkan (keimanan dan keselamatan) bagimu, penyantun dan penyayang terhadap orang-orang yang beriman."

3. Surah Ali Imran Ayat 164

Bunyi surah Ali Imran ayat 164 adalah sebagai berikut,

لَقَدۡ مَنَّ اللّٰهُ عَلَى الۡمُؤۡمِنِيۡنَ اِذۡ بَعَثَ فِيۡهِمۡ رَسُوۡلًا مِّنۡ اَنۡفُسِهِمۡ يَتۡلُوۡا عَلَيۡهِمۡ اٰيٰتِهٖ وَيُزَكِّيۡهِمۡ وَيُعَلِّمُهُمُ الۡكِتٰبَ وَالۡحِكۡمَةَ  ۚ وَاِنۡ كَانُوۡا مِنۡ قَبۡلُ لَفِىۡ ضَلٰلٍ مُّبِيۡنٍ

Laqad mannal laahu 'alal mu'miniina iz ba'asa fiihim Rasuulam min anfusihim yatluu 'alaihim Aayaatihii wa yuzakkiihim wa yu'allimu humul Kitaaba wal Hikmata wa in kaanuu min qablu lafii dalaalim mubiin

Artinya: "Sungguh, Allah telah memberi karunia kepada orang-orang beriman ketika (Allah) mengutus seorang Rasul (Muhammad) di tengah-tengah mereka dari kalangan mereka sendiri, yang membacakan kepada mereka ayat-ayat-Nya, menyucikan (jiwa) mereka, dan mengajarkan kepada mereka Kitab (Al-Qur'an) dan Hikmah (Sunnah), meskipun sebelumnya, mereka benar-benar dalam kesesatan yang nyata."

4. Surah Al-Jumuah Ayat 2

Bunyi surah Al-Jumuah Ayat 2 adalah sebagai berikut,

هُوَ الَّذِىۡ بَعَثَ فِى الۡاُمِّيّٖنَ رَسُوۡلًا مِّنۡهُمۡ يَتۡلُوۡا عَلَيۡهِمۡ اٰيٰتِهٖ وَيُزَكِّيۡهِمۡ وَيُعَلِّمُهُمُ الۡكِتٰبَ وَالۡحِكۡمَةَ وَاِنۡ كَانُوۡا مِنۡ قَبۡلُ لَفِىۡ ضَلٰلٍ مُّبِيۡنٍۙ

Huwal lazii ba'asa fil ummiyyiina Rasuulam min hum yatluu 'alaihim aayaatihii wa yuzakkiihim wa yu'allimuhumul Kitaaba wal Hikmata wa in kaano min qablu lafii dalaalim mubiin

Artinya: "Dialah yang mengutus seorang Rasul kepada kaum yang buta huruf dari kalangan mereka sendiri, yang membacakan kepada mereka ayat-ayat-Nya, menyucikan (jiwa) mereka dan mengajarkan kepada mereka Kitab dan Hikmah (Sunnah), meskipun sebelumnya, mereka benar-benar dalam kesesatan yang nyata."

5. Surah Al-Anbiya Ayat 107

Baca Juga: Download Teks Undangan Maulid Nabi Muhammad SAW PDF DOC Tahun 2022 untuk Acara Pengajian Umum

Bunyi surah Al-Anbiya Ayat 107 adalah sebagai berikut,

وَمَاۤ اَرۡسَلۡنٰكَ اِلَّا رَحۡمَةً لِّـلۡعٰلَمِيۡنَ

Wa maaa arsalnaaka illaa rahmatal lil'aalamiin

Artinya: "Dan Kami tidak mengutus engkau (Muhammad) melainkan untuk (menjadi) rahmat bagi seluruh alam."

6. Surah Al-Baqarah Ayat 119

Bunyi surah Al-Baqarah ayat 119 adalah sebagai berikut,

اِنَّاۤ اَرۡسَلۡنٰكَ بِالۡحَـقِّ بَشِيۡرًا وَّنَذِيۡرًا ۙ‌ وَّلَا تُسۡـَٔـلُ عَنۡ اَصۡحٰبِ الۡجَحِيۡمِ

Innaaa arsalnaaka bilhaqqi bashiiranw wa naziiranw wa laa tus'alu 'am Ashaabil Jahiim

Artinya: "Sungguh, Kami telah mengutusmu (Muhammad) dengan kebenaran, sebagai pembawa berita gembira dan pemberi peringatan. Dan engkau tidak akan diminta (pertanggungjawaban) tentang penghuni-penghuni neraka."

Demikian kumpulan ayat Alquran tentang Maulid Nabi Muhammad SAW yang dapat digunakan untuk referensi kutipan ceramah.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Ahmad Khakim

Tags

Terkini

Terpopuler