Waspada Red Flag! Simak 7 Tanda Hubungan yang Sehat, Ternyata Berawal dari Nyaman Hingga Kepercayaan

- 3 Maret 2023, 21:51 WIB
Hindari Red Flag! Simak 7 Tanda Hubungan yang Sehat, Ternyata Berawal dari Nyaman Hingga Kepercayaan
Hindari Red Flag! Simak 7 Tanda Hubungan yang Sehat, Ternyata Berawal dari Nyaman Hingga Kepercayaan /

 

Portal Kudus- Untuk menghindari red flag dalam hubungan, berikut merupakan artikel mengenali tanda hubungan yang sehat. Apa saja tanda bahwa hubungan tersebut dapat dipertahankan? Simak ulasan selengkapnya.

Sebelum jauh melangkah dan memutuskan menjalani suatu hubungan. Ada baiknya untuk mengetahui bagaimana dan seperti apa hubungan yang sehat tersebut.

Lindsey Antin, seorang terapis di Berkeley, California mengatakan bahwa "Satu hal yang dimiliki oleh hubungan yang sehat adalah kemampuan beradaptasi," 

"Mereka beradaptasi dengan keadaan dan fakta bahwa kita selalu berubah dan melewati fase-fase yang berbeda dalam hidup." Ucap Lindsey Antin, yang dikutip pada Jumat, 3 Maret 2023.

Baca Juga: APA Arti Red Flag Terbesar pada Cowok dalam Bahasa Gaul, Ini Artinya Red Flag Sering Muncul TikTok & Twitter

Agar lebih memahami mengenai tanda hubungan yang baik tersebut. Berikut telah dirangkum oleh portalkudus.com dari laman healthline. Dibawah ini penjelasan selengkapnya

1.Komunikasi yang terbuka

Pasangan dalam hubungan yang baik dan sehat. Pada umumnya membicarakan hal-hal yang terjadi dalam hidup mereka, seperti kesuksesan, kegagalan, dan segala sesuatu di antaranya.

Pasangan yang menjalani hubungan harus merasa nyaman membicarakan masalah apapun yang muncul, mulai dari hal-hal yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari.

Seperti stres karena pekerjaan atau teman, hingga masalah yang lebih serius, seperti gejala kesehatan mental atau masalah keuangan.

Bahkan apabila mereka berbeda pendapat, yang perlu dilakukan adalah mereka mendengarkan tanpa menghakimi. Barulah, kemudian berbagi perspektif mereka terhadap persoalan yang dihadapi.

Baca Juga: Pengertian Participatory Action Research dan Fungsinya di Masyarakat

2.Kepercayaan

Tanda yang kedua adalah kepercayaan. Hal ini melibatkan kejujuran dan integritas. Pasangan tidak menyimpan rahasia satu sama lain. 

Sehingga ketika jauh, baik sedang bekerja maupun menjalankan hubungan jarak jauh. Tidak ada rasa khawatir jika mereka akan tertarik kepada orang lain.

Namun, kepercayaan lebih dari sekadar percaya bahwa mereka tidak akan menipu atau berbohong.

Ini juga dapat memberikan rasa aman dan nyaman. Memastikan bahwa mereka tidak akan menyakiti pasangan secara fisik atau emosional. 

3.Merasa diri Anda sebagai pribadi yang terpisah

Hubungan paling baik digambarkan sebagai hubungan yang saling bergantung. 

Ketergantungan dalam artian dapat saling mengandalkan satu sama lain untuk saling mendukung tetapi tetap mempertahankan identitas diri sebagai individu yang unik.

Dengan kata lain, hubungan tersebut seimbang, yaitu mengetahui bahwa pasangan mendapatkan persetujuan dan cinta mereka, tetapi harga diri tidak bergantung pada mereka.

Meskipun ada untuk satu sama lain, tidak dalam artian bergantung untuk memenuhi semua kebutuhan. Seseorang masih memiliki teman dan koneksi di luar hubungan dan menghabiskan waktu untuk mengejar minat dan hobi Anda sendiri.

Baca Juga: PLOT TWIST Artinya Apa dalam Bahasa Gaul? Simak Makna dan Arti Plot Twist yang Viral di Media Sosial

4.Rasa ingin tahu

Perlu diketahui bahwa salah satu karakteristik utama dari cinta jangka panjang yang baik adalah rasa ingin tahu.

Ini dapat berarti tertarik dengan pemikiran, tujuan, dan kehidupan sehari-hari mereka. Saat ingin melihat mereka tumbuh menjadi diri mereka yang terbaik. Tidak terpaku pada bagaimana dan siapakah mereka di masa lalu.

Keingintahuan juga dapat bermakna bersedia untuk membicarakan perubahan pada struktur hubungan.

Jika terdapat hal-hal dari hubungan yang ada, terasa kurang memuaskan. Ini juga melibatkan realisme. Pasangan melihat mereka apa adanya dan peduli dengan orang tersebut, bukan versi ideal mereka.

5.Waktu yang terpisah

Prioritas kebanyakan orang dalam menjalani hubungan adalah menghabiskan waktu bersama, meskipun jumlah waktu yang dihabiskan dapat bervariasi berdasarkan kebutuhan pribadi, pekerjaan dan komitmen lainnya.

Namun, seseorang juga menyadari kebutuhan untuk menghabiskan waktu untuk diri sendiri. Mungkin dengan bersantai sendirian, menekuni hobi, atau bertemu teman maupun keluarga.

Baca Juga: SIMAK: #include stdio.h Artinya Adalah Begini, Arti Perintah Include Stdio.h dalam Bahasa Pemrograman

6.Bersenda gurau

Salah satunya yaitu penting untuk meluangkan waktu bersenang-senang saat suasana hati sedang baik. Jika dapat bercanda dan tertawa bersama, itu pertanda baik.

Terkadang tantangan hidup atau tekanan dapat mempengaruhi salah satu atau keduanya.

Hal ini dapat mengubah suasana hubungan untuk sementara waktu dan membuat sulit untuk berhubungan dengan cara yang biasa.

Namun, dengan bersenda gurau dan berbagi momen-momen ringan dapat membantu meredakan ketegangan, bahkan untuk sesaat, dapat memperkuat hubungan di saat-saat yang sulit.

Baca Juga: PAHAMI! Apa Arti Feeling Lonely? Makna dan Arti Bahasa Gaul, Ternyata Maknanya Berkaitan Dengan Hubungan

7.Resolusi konflik

Tidak hanya dalam hubungan yang sedang bermasalah dalam setiap hubungan pasti pernah mengalami ketidaksepakatan dan merasa kesal satu. Hal ini sepenuhnya normal. Bukan berarti hubungan tidak sehat.

Yang perlu dilakukan adalah bagaimana setiap pasangan mengatasi konflik. Jika  dapat membicarakan perbedaan dengan sopan, jujur, dan penuh rasa hormat, seseorang berada di jalur hubungan yang tepat.

Pasangan yang mengatasi konflik tanpa menghakimi atau menghina sering kali dapat menemukan solusi.

Itulah informasi terkait mengenali 7 tanda hubungan yang sehat, juga dapat digunakan sebagai kiat mengetahui sinyal-sinyal red flag dalam hubungan. Semoga dapat membantu dan bermanfaat.***

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib

Sumber: heallthline.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x