TRADISI Unik Saat Ramadhan di Berbagai Negara, dari Menembak Meriam hingga Pesta Lampion

- 16 Maret 2023, 19:30 WIB
ilustrasi: TRADISI Unik Saat Ramadhan di Berbagai Negara, dari Menembak Meriam hingga Pesta Lampion
ilustrasi: TRADISI Unik Saat Ramadhan di Berbagai Negara, dari Menembak Meriam hingga Pesta Lampion /tangkap layar/

Turki

Seperti yang diketahui, Turki dikenal dengan warganya yang dominan beragama islam.Turki memiliki warisan yang menonjol dari Kekaisaran Ottoman, sehingga budaya Turki terkait erat dengan budaya Islam.

Inilah yang menjadikan tradisi unik sambut Ramadhan di Turki masih bertahan hingga saat ini. Salah satu tradisi unik di Turki adalah budaya sahur. Sebelum sahur dimulai, para penabuh genderang akan berbaris di jalan-jalan untuk membangunkan orang-orang dari tidur mereka.

Di jaman Kekaisaran Ottoman, hal ini dilakukan mengingat pada zaman itu belum ada alarm seperti sekarang untuk membangunkan sahur. Inilah yang membuat para penabuh genderang ditugaskan untuk membangunkan orang sahur. Tradisi kreatif ini masih dijunjung tinggi oleh Muslim Turki dengan penuh kebanggaan hingga saat ini.

Baca Juga: TRADISI Unik Sambut Puasa Ramadhan di Indonesia, Ada yang Sembelih Hewan hingga Mandi Besar

Jepang

Seperti yang diketahui, Jepang bukanlah negara yang dominan dengan umat muslim. Meskipun tidak ada tradisi unik saat Ramadhan di Jepang, namun para muslim yang tinggal di Jepang mampu beradaptasi dengan cara yang unik saat Ramadhan.

Puasa Ramadhan di Jepang bisa memakan waktu hingga 16 jam selama musim panas. Inilah yang menjadi tantangan tersendiri bagi muslim yang tinggal di Jepang. Terlebih, biasanya perusahaan di Jepang tidak mengurangi jam kerja bagi karyawan  muslim selama Ramadhan.

Oleh karena itu, mereka harus beradaptasi dengan situasi tersebut. Namun, ada juga beberapa perusahaan  yang meminimalkan jam kerja mereka untuk menghormati kebutuhan karyawan mereka.

Baca Juga: ZIARAH Kubur Ternyata Memiliki Manfaat, Sebagai Pengingat Kematian Agar Meningkatkan Keimanan

Halaman:

Editor: Sugiharto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x