Inspirasi 4 Puisi Tema Kemerdekaan Indonesia yang Menyentuh Hati

- 17 Agustus 2022, 14:52 WIB
Ilustrasi Inspirasi 4 Puisi Tema Kemerdekaan Indonesia yang Menyentuh Hati
Ilustrasi Inspirasi 4 Puisi Tema Kemerdekaan Indonesia yang Menyentuh Hati /Pixabay/koboompics/

Portal Kudus - Sebagaimana yang diketahui bahwa tanggal 17 Agustus merupakan momen yang sangat penting bagi masyarakat Indonesia.

Pada tahun ini, masyarakat Indonesia merayakan HUT RI yang ke 77. Berbagai cara untuk merayakannya salah satunya menulis puisi.

Puisi bertemakan kemerdekaan mampu mengobarkan rasa nasionalisme. Sebab makna yang mendalam dari sajak-sajak puisi.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut Portal Kudus rangkum mengenai puisi bertemakan kemerdekaan yang menyentuh hati.

Baca Juga: Anggota NewJeans Ini Dijuluki 'Adik Perempuan' Kim Yoo Jung, Simak Selengkapnya

Terimakasih pahlawan

Karya Rayhandi


Karena jasamu kita merdeka

Hidup di ujung barat hingga timur

Tanpa takut dan gugup yang membara


Kau rela mati demi kami

Kau rela miskin demi kami

Kau rela menderita demi kami

Untuk kami kau rela hancur

Baca Juga: 20 Ide Ucapan HUT ke-77 RI Tanggal 17 Agustus 2022, Cocok untuk Dibagikan ke Media Sosial


Berkatmu Indonesia bisa merdeka

Mengepak sayap melesat langit


Berkatmu Indonesia bisa jaya

Menembus zaman hingga canggih


Tak terbayang jika keberanian itu tak tumbuh di hati kalian

Tak terbayang jika kesabaran itu tak menyertai derita kalian

Tak terbayang jika semangat itu tak membakar bara kalian


Kami anak muda, kami bangsa Indonesia

Berterima kasih untuk jasa-jasamu para pahlawan

Karena perjuangan yang luar biasa kalian

Indonesia bisa menikmati udara kemerdekaan Indonesiaku

Negeri yang ku cintai

Dibalik lagu kebangsaan itu

Ada perjuangan dan derai air mata

Baca Juga: 20 Ide Ucapan HUT ke-77 RI Tanggal 17 Agustus 2022, Cocok untuk Dibagikan ke Media Sosial


Indonesiaku

Kau sangat berharga

Kau adalah hal yang patut dijaga

Semua terukir hanya untuk namamu


Saya Indonesia, Saya Pancasila

Asty Kusumadewi


Merdeka harga mati !

Merdeka harga mati !

Merdeka harga mati !

Baca Juga: ARTI Lagu Ojo Dibandingke dalam Bahasa Indonesia yang Dinyanyikan Farel Prayoga di Istana Negara HUT RI Ke 77


Seruan panglima kepada anggotanya

Masih ingat bung Tomo dengan semangatnya

I Gusti Ngurah Rai dengan Puputan Margarana

Palagan Ambarawa dengan tumpahan darahnya

Bekerjasama untuk tanah air kita Merdeka dari para penjajah durjana


17 Agustus 1945

Proklamasi dibacakan

Riuh tangis haru dikumandangkan

Jatuhnya Jepang dan merdekanya

Rumusan Pancasila tersusun secara nyata

Bukti jadi dasar Negara Indonesia

Lambang negara Bhineka Tunggal Ika

Saya Indonesia, Saya Pancasila

Baca Juga: 32 Lomba Pilihan HUT ke-77 Republik Indonesia, Cocok untuk Ide Karang Taruna, Sekolah, Instansi

Diponegoro

Karya Chairil Anwar


Di masa pembangunan ini

Tuan hidup kembali

Dan bara kagum menjadi api

Di depan sekali tuan menanti

Tak gentar. Lawan banyaknya seratus kali

Padang di kanan, keris di kiri

Berselempang semangat yang tak bisa mati

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 8 Halaman 99-103 Semester 1 Uji Kompetensi Bab 2 Usaha dan Pesawat Sederhana


Kita adalah Pemilik Sah Negeri Ini

Karya Taufik Ismail


Tidak ada pilihan lain

Kita harus berjalan terus

Karena berhenti atau mundur

Berarti hancur


Apakah akan kita jual keyakinan kita

Dalam pengabdian tanpa harga

Akan maukah kita duduk satu meja

Dengan para pembunuh tahun yang lalu

Dalam setiap kalimat yang berakhiran

“Duli Tuanku ?”

Baca Juga: FAREL Prayoga Anak Siapa? Nyanyi Ojo Dibandingke di Istana Merdeka saat HUT ke 77 RI, Ini Profil dan Umurnya


Tidak ada lagi pilihan lain

Kita harus berjalan terus

Kita adalah manusia bermata sayu, yang di tepi jalan

Mengacungkan tangan untuk oplet dan bus yang penuh

Kita adalah berpuluh juta yang bertahun hidup sengsara

Dipukul banjir, gunung api, kutu dan hama

Dan bertanya-tanya, inikah yang namanya deka


Kita yang tidak punya kepentingan dengan seribu slogan

Dan seribu pengeras suara yang hampa suara

Tidak ada lagi pilihan lain

Kita harus berjalan terus

Itulah contoh puisi bertemakan kemerdekaan yang menyentuh hati. Semoga membantu dan bermanfaat.***

Editor: Ahmad Khakim

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah