CONTOH Pidato Singkat Tentang 1 Muharram 2022 Untuk Anak SD Buat Kegiatan Lomba Tahun Baru Islam 1444 H

- 27 Juli 2022, 20:25 WIB
contoh pidato singkat tentang 1 Muharram 2022 untuk anak SD buat kegiatan lomba Tahun Baru Islam 1444 H
contoh pidato singkat tentang 1 Muharram 2022 untuk anak SD buat kegiatan lomba Tahun Baru Islam 1444 H /pixabay.com

Portal Kudus - Berikut adalah contoh pidato singkat tentang 1 Muharram 2022 untuk anak SD buat kegiatan lomba Tahun Baru Islam 1444 H.

Sambut perayaan pergantian Tahun Baru Islam 1444 H, dengan ragam dan cara yang berbeda untuk menyemarakkan dengan gembira.

Banyak cara untuk bisa menyemarakkan pergantian tahun baru Islam, seperti memperbanyak amalan ibadah yang bisa ditingkatkan untuk mendulang pahala.

Baca Juga: APA Itu Narkolema? Ternyata Begini Artinya Pahami Arti dan Kepanjangan Narkolema yang Populer di Media Sosial

Atau bisa dengan cara lain yang mungkin bisa dilakukan dengan praktis dan mudah dikerjakan, seperti mengirim dan mengingatkan banyak orang tentang Tahun Baru Islam.

Tahun baru Islam dengan angka cantik dan dengan harapan baik, untuk saling berbagi dan mengingatkan dalam hal kebaikan.

Biasanya beberapa lembaga baik lembaga kemasyarakatan, akademik dan lain-lain akan melangsungkan acara peringatan Tahun Baru Islam mulai dari lomba hingga acara resmi.

Baca Juga: Download 15 Bingkai Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 H, Cocok untuk WA, IG, dan Facebook

Salah satunya yang kerapkali lomba yang diselenggarakan oleh ialah mengenai membuat pidato bertema 1 Muharram.

Oleh karena itu kami menyiapkan beberapa contoh yang dapat anda ikuti.

Berikut contoh pidato tentang 1 Muharram sebagaimana yang dikutip Portal Kudus dari berbagai sumber.

Baca Juga: KUMPULAN Tema Pawai 1 Muharram 2022 Kekinian, Lengkap Desain Poster dan Banner Sambut Tahun Baru Islam 1444 H

Assalamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh…

Jamaah, hai jamaah. Ana ada pantun nih!

Jalan-jalan ke pasar beli garam
Gara-gara berlari akhirnya aku berkeringat
Siapa yang bahagia menyambut Muharram
Jawab salam dariku dengan semangat

Alhamdulillahirobbil’alamin, assalatu wassalamu ‘ala asyrofil anbiya iwal mursalin, wa ‘ala alihi wasohbihi ajma’in.

Yang terhormat, Bapak/Ibu Kepala Sekolah
Yang saya hormati, Bapak/Ibu Dewan Guru ……
Serta teman-teman yang berbahagia;

Baca Juga: CERAMAH Singkat Tentang 1 Muharram 2022, Contoh Naskah Pidato Menyambut 1 Muharram 1444 H

Pertama-tama, marilah kita panjatkan puji serta syukur kepada Allah SWT. Berterima kasih kita kepada Allah dengan mengucapkan ALHAMDULILLAHIROBBIL’ALAMIN, terutama atas nikmat kesempatan dan kesehatan sehingga bisa menyambut momentum 1 Muharram 1444 Hijriah.

Sholawat berhiaskan salam mari kita hadiahkan kepada Rasul Teladan Umat, Nabi Terbaik Penutup Para Nabi, Sayyidina Muhammad SAW. Mari kita ucapkan sholawat: “Allahumma sholli ala sayyidina Muhammad wa ala ali Sayyidina Muhammad.”

Bapak, Ibu, serta teman-teman yang dirahmati oleh Allah SWT;

Pada kesempatan yang mulia ini, izinkanlah saya menyampaikan pidato singkat tentang “Semangat Hijrah di Tahun yang Baru”.

Hai teman-teman yang saya banggakan;

Tahukah kalian bulan Muharram itu bulan yang ke berapa dalam Islam? Ya, benar sekali. Muharram adalah bulan yang pertama dalam Kalender Hijriah. Ketika kita memasuki 1 Muharram, ketika itu pula kita bertamu menuju Tahun Baru Islam.

Baca Juga: PUASA Tasua dan Asyura Muharram 2022 Tanggal Berapa? Ini Jadwal Lengkap Bacaan Niat, Tata Cara dan Keutamaan

Nah, kan ada lagunya itu. Teman-teman masih hafal lagu bulan-bulan dalam Islam?

Hayuk kita coba nyanyikan bersama-sama ya:

Muharram…Safar…Rabiul Awwal
Rabiul Akhir…Jumadil Awwal
Jumadil Akhir…Rajab…Sya’ban… Ramadhan…Syawwal
Dzulqaidah…Dzulhijjah.

Alhamdulillah mantap. Ternyata teman-teman hebat-hebat dan cinta Islam, ya, karena semuanya hafal nama-nama bulan dalam Islam.

Bapak, Ibu, serta teman-teman yang dirahmati oleh Allah SWT;

Baca Juga: TEMA Pawai 1 MUHARRAM 2022 Terunik, Desain Kekinian Lengkap Kata Kata Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 1444 H

Bulan Muharram adalah bulan yang mulia, bulan yang agung, dan juga bulan yang spesial. Saking spesialnya, bulan Muharram dijuluki “Syahrullah” oleh Allah SWT. Hal ini dapat kita temukan dari hadis Nabi Muhammad SAW yang berbunyi:

أَفْضَلُ الصِّيَامِ بَعْدَ رَمَضَانَ شَهْرُ اللَّهِ الْمُحَرَّمُ وَأَفْضَلُ الصَّلَاةِ بَعْدَ الْفَرِيضَةِ صَلَاةُ اللَّيْلِ

Artinya:

"Seutama-utama puasa setelah Ramadhan ialah puasa di bulan Allah (Muharram), dan seutama-utama shalat sesudah shalat Fardlu, ialah shalat malam." Hadis Riwayat Imam Muslim Nomor 1982 dalam Kitab Puasa.

Teman-teman yang dimuliakan oleh Allah SWT;

Adapun motto atau semboyan yang biasa kita dengar setiap tahun baru yaitu; TAHUN BARU SEMANGAT BARU. Biasanya pada pergantian tahun, banyak orang-orang pada heboh, riang gembira, menggelar pesta, bahkan begadang bakar jagung hingga larut malam.

Baca Juga: CONTOH Desain Poster 1 Muharram 2022 Unik dan Islami, Lengkap Kata Kata Ucapan Sambut Tahun Baru Islam 1444 H

Apa yang mereka sambut? Ternyata yang mereka sambut ialah tanggal 1 Januari. Tapi sayang, setelah datang 1 Januari ternyata jalanan sepi. Orang-orang pada ketiduran dan bangun siang gara-gara begadang. Pertanyaan kita, apakah mereka yang Islam masih ingat dengan sholat Subuh?

Sedangkan di Facebook, WhatsApp, atau Instagram, orang-orang sibuk update story dan postingan tentang semangat dan impian di Tahun Baru.

Tapi kita sekarang telah memasuki bulan Muharram yang menjadi awal bagi Tahun Baru Islam 1444 Hijriah. Sesemangat apa kita menyambut bulan yang mulia ini?

Baca Juga: AMALAN Malam 1 Muharram 2022 yang Disunnahkan, Ini Kumpulan Amalan yang Dianjurkan Diamalkan Di Bulan Muharram

Apakah ada dari kita yang bersemangat untuk hijrah? Bersemangat untuk menyantuni anak yatim? Atau bahkan melakukan sholat tahajud? Amat disayangkan ya teman-teman. Masa iya Tahun Baru Masehi lebih seru dan lebih ramai daripada Tahun Baru Islam. Semestinya Tahun Baru Islam yang ramai, kan?

Untuk melanjutkan ceramah di atas, silahkan download pada link di bawah ini.

>>> KLIK DISINI

Demikian terkait contoh pidato singkat tentang 1 Muharram 2022 untuk anak SD buat kegiatan lomba Tahun Baru Islam 1444 H.***

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah