15 Kata Kata Menyambut Bulan Suci Ramadhan 2022 Sangat Menyentuh, Sangat Pas Dibagi ke Teman, Suadara, Pacar

- 26 Maret 2022, 15:08 WIB
15 Kata Kata Menyambut Bulan Suci Ramadhan 2022 Sangat Menyentuh, Sangat Pas Dibagi ke Teman, Suadara, Pacar
15 Kata Kata Menyambut Bulan Suci Ramadhan 2022 Sangat Menyentuh, Sangat Pas Dibagi ke Teman, Suadara, Pacar /Tangkap Layar/

Portal Kudus- Simak 15 kata kata menyambut bulan suci Ramadhan 2022 sangat menyentuh, sangat pas dibagikan ke teman, saudara, pacar.

Artikel ini berisi tentang banyak kata kata untuk menyambut bulan suci Ramadhan, bisa dikirim ke saudara, orang tua, pacar dan teman.

Kata-kata mutiara ini juga sangat cocok unduk dijadikan ucapan selamat untuk melaksanakan ibadah puasa Ramadhan 2022 di sosial media.

Baca Juga: Temukan Kunci Jawaban Disini dan Selesaikan Tebak Kata Shopee Level 1121, 1122, 1123, 1124, dan 1125

Diketahui bahwa tinggal menghitung hari umat Islam di seluruh dunia akan menyambut bulan suci Ramadhan 2022.

Bulan Ramadhan merupakan bulan yang sangat dinanti-nanti oleh seluruh umat Muslim, lantaran dibulan tersebut banyak keberkahan.

Berikut merupakan 15 kata menyambut bulan suci Ramadhan yang telah di rangkum Tim Portal Kudus dari berbagai sumber:

Baca Juga: Mitos Kodok Masuk Rumah, Salah Satunya Pertanda Keberuntungan

1. "Mohon maaf lahir batin, mari menyambut Ramadan yang suci dengan hati yang bersih. Semoga kita mendapatkan ampunan dan rahmat Allah SWT. Amin."

2. "Marhaban ya Ramadan. Mohon maaf lahir dan batin, mari kita sucikan hati serta jernihkan pikiran. Sambut Ramadan dengan suka cita."

3. "Marhaban ya Ramadan, pucuk selasih bertunas menjulang, dahannya patah tolong betulkan. Puasa ramadan 2022 kembali menjelang, salah dan khilaf mohon dimaafkan. Selamat menunaikan ibadah puasa 2022."

4. "Selembut embun di pagi hari, tengadah tangan sepuluh jari, ucapkan salam setulus hati. Selamat menunaikan ibadah puasa di bulan Ramadan, mohon maaf lahir dan batin"

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2022 Wilayah Balikpapan 1 Ramadhan 1443 HIjriah Dimulai 2 April 2022

5. "Bila ada langkah membekas lara, kata merangkai dusta, tingkah menoreh luka, pada kesempatan ini saya mohonkan maaf lahir dan batin. Selamat melaksanakan ibadah buasa pada bulan Ramadan"

6. "Marhaban ya Ramadan, dari lubuk hati yang paling dalam izinkan saya memohon maaf lahir batin. Semoga puasa tahun ini lancar."

7. "Jika berbuat dosa, mintalah ampunan kepada Allah. Jika berbuat salah, minta maaflah kepada orangnya. Mohon maaf lahir dan batin."

8. "Salah adalah sifat dasar manusia. Tak ada manusia yang tidak pernah berbuat salah. Jelang Ramadan, mohon maaf lahir dan batin atas kesalahan yang pernah diperbuat."

Baca Juga: Nama Bayi Perempuan Awalan A Dua Suku Kata yang Cantik di Tahun 2022 Bagus Lengkap Beserta Artinya

9. "Ramadan, satu bulan penuh ampunan. Allah yang Maha Pengampun saja mau memaafkan hamba-Nya yang penuh dosa. Maukah kamu juga memaafkan? Mohon maaf lahir batin."

10. "Ramadan bulan yang suci. Tak pantas jika di bulan Ramadan nanti, hati ini masih dinodai dengan kesalahan. Mohon maaf lahir dan batin."

11. "Bulan suci Ramadan telah tiba. Waktu ketika orang-orang mengharap rida Sang Pencipta. Masa-masa indah ketika menerima maaf dengan lapang dada. Mohon maaf lahir batin."

Baca Juga: Siapa Reyhany Zahra Hazira My Nerd Girl? Dikabarkan Meninggal Dunia, Simak Profilnya Berikut

12. "Kalimat yang terucap, bisa menggores luka lebih dalam daripada sebuah pukulan. Menjelang Ramadan, tiada dengki yang boleh merasuki. Mohon maaf lahir dan batin. Selamat menunaikan ibadah puasa."

13. "Luka sayatan pisau bekasnya lebih mudah hilang. Tapi, ucapan dan perilaku yang menyayat hati mungkin masih berbekas. Mohon maaf atas ucapan dan perilaku yang melukai hati."

14. "Lidah memang tak bertulang. Tiada kita berasa patah ketika berucap. Hati orang lain yang mungkin patah karena lidah yang berucap. Mohon maaf lahir batin atas segala perkataan yang menyakitkan."

Baca Juga: Siapa Reyhany Zahra Hazira My Nerd Girl? Dikabarkan Meninggal Dunia, Simak Profilnya Berikut

15. “Seluruh alam berzikir menyambut bulan penuh berkah. Kemuliaan bulan seribu bulan. Saat Allah memberikan ampunan. Marhaban ya Ramadan. Mohon maaf lahir dan batin. Selamat menunaikan ibadah puasa.”

Itulah 15 kata kata menyambut bulan suci Ramadhan 2022 sangat menyentuh, sangat pas dibagikan ke teman, saudara, pacar.***

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x