Vaksinasi Massal Jateng dan DIY Dihadiri Oleh Presiden Joko Widodo, Jangan Kaget Ada Gatotkaca

- 12 Maret 2021, 18:10 WIB
Presiden Jokowi bersama Gubernur DIY menyaksikan vaksinasi massal pada seniman dan budayawan di DIY, Rabu 10 Maret 2021
Presiden Jokowi bersama Gubernur DIY menyaksikan vaksinasi massal pada seniman dan budayawan di DIY, Rabu 10 Maret 2021 /Setpres

Portal Kudus - Masjid Agung Jawa  disingkat MAJT yang berlokasi diKecamatan Gayamsari, Kota Semarang dijaga paspampres dan unsur keamanan dari Jawa Tengah pada Rabu, 10 Maret 2021.

Jawa Tengah menggelar vaksinasi massal bagi para ulama, tokoh lintas agama, hingga sejumlah santri pondok pesantren setempat.

Pemusatan kegiatan di Jawa Tengah bertempat di Masjid Agung Jawa Tengah vaksinasi massal tersebut diadakan.

Baca Juga: Teks Sholawat Li Khomsatun Uthfi Biha Lengkap, Arab, Latin, dan Terjemah, Bacaan Doa Penangkal Wabah

Pasalnya Presiden meninjau kegiatan vaksinasi massal ulama, tokoh lintas agama, dan para santri Provinsi Jawa Tengah yang dipusatkan di Convention Hall, Masjid Agung Jawa Tengah. Dikutip dari pemberitaan Sekretariat Negara Rabu 10 Maret 2021.

Kemudian, Presiden menuju Gedung Gradhika Bhakti Praja, Komplek Kantor Gubernur Jawa Tengah untuk meninjau vaksinasi massal lainnya. Kali ini vaksinasi tersebut diperuntukkan bagi petugas pelayan publik Provinsi Jawa Tengah.

Namun sebelumnya rombongan Presiden RI, mendarat di Pangkalan TNI AU Adisutjipto, Kabupaten Sleman DIY.

Baca Juga: Vaksinasi Massal Untuk Ulama, Tokoh Agama Jateng dan Pekerja Seni DIY Berjalan Disaksikan Presiden RI

Turut mendampingi Presiden dalam penerbangan menuju Daerah Istimewa Yogyakarta antara lain, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tonny Harjono, Komandan Paspampres Mayjen TNI Agus Subiyanto, dan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.

Dalam Kunjungannya Presiden menuju Padepokan Seni Bagong Kussudiarja (PSBK) yang terletak di Dusun Kembaran, Desa Tamantirto, Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul.

Di tempat tersebut Presiden diagendakan meninjau pelaksanaan vaksinasi massal para seniman dan budayawan Yogyakarta.

Kesuksesan vaksinasi massal di DIY yang telah dilaksanakan pada 23 Februari 2021 lalu, takbeda dengan Jawa Tengah, diberitakan pula oleh Sekretariat Negara Rabu 10 Maret 2021, tampak Presiden turut meninjau jalannya pelaksanaan vaksinasi massal yang secara keseluruhan diperuntukkan bagi kurang lebih 1.000 penerima vaksin.

"Tadi saya melihat semuanya berjalan dengan baik, manajemennya rapih, prosesnya juga lancar, dan kita berharap beliau-beliau yang telah divaksin bisa terlindungi agar tidak terpapar oleh Covid-19 dan aktivitasnya di dalam rangka keagamaan bisa berjalan dengan baik," ujarnya saat memberikan keterangan.

Tiba sekira pukul 13.30 WIB, Kepala Negara langsung memasuki area Convention Hall MAJT yang kali ini difungsikan untuk penyelenggaraan vaksinasi massal dengan menerapkan protokol kesehatan.

Presiden tampak berbincang dengan sejumlah peserta vaksinasi dan meninjau tahapan vaksinasi seperti registrasi ulang peserta, penapisan kondisi kesehatan, hingga tindakan observasi bagi yang telah menerima suntikan dosis vaksin.

Kepala Negara berharap agar pelaksanaan vaksinasi massal yang diperuntukkan bagi para ulama, tokoh lintas agama, dan para santri juga segera dilakukan di daerah-daerah lainnya.

"Kita harapkan semakin hari semakin banyak dari warga kita yang divaksinasi. Ini akan memberikan sebuah kekebalan komunal dan kita berharap laju penularan Covid-19 bisa kita cegah," tuturnya.

Diberitakan selanjutnya pada kunjungan kerja Presiden RI di DIY dan Jawa Tengah, dalam pelaksanaan vaksinasi massal di MAJT tersebut ialah Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.***

Editor: Sugiharto

Sumber: Setneg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x